Sumardji Blak-blakan Targetkan Timnas Indonesia Raih 4 Poin di Dua Laga, Minimal Seri Lawan Jepang
RADARINDRAMAYU.ID- Timnas Indonesia akan melanjutkan perjuangan di round ketiga Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia 2026 di bulan November menghadapi Jepang dan Arab Saudi.
Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Sumardji mengungkapkan target realistis Timnas Indonesia di dua pertandingan tersebut. Menurutnya, Skuad Garuda harus mampu meraih empat poin.
Target empat poin ini sangat penting mengingat posisi Indonesia saat ini berada di peringkat kelima klasemen sementara dengan nilai tiga poin.
“Ya bicara target realistis harus dapat poin,” kata Sumardji kepada awak media.
Menurut Sumardji, di laga pertandingan bulan November 2024 nanti, Indonesia harus bisa menang lawan Arab Saudi, karena di kandang sendiri.
Mengingat Indonesia sudah bermain di laga tandang ke Arab dengan hasil imbang. Menurutnya, saat menjadi tuan rumah, Indonesia harus bisa menang.
Sedangkan lawan Jepang, Sumardji menargetkan Timnas Indonesia diharapkan setidaknya bisa imbang. Karena seperti diketahui bahwa Jepang hingga saat ini masih menduduki peringkat pertama di klasemen dan belum terkalahkan. Menurutnya, target realistis saat melawan Jepang yaitu imbang.
“Lawan Arab Saudi harus bisa menang karena home. Kalau lawan Jepang ya minimal seri,” sambungnya.
Target tersebut berdasarkan hasil r laga pertandingan sebelumnya. Di mana Indonesia mampu tiga kali menahan imbang melawan Arab Saudi (1-1), Australia (0-0), dan Bahrain (2-2), dan satu kali menelan kekalahan saat melawan China (2-1).
Tentunya menjelang laga melawan Jepang dan Arab Saudi, Timnas Indonesia harus mampu meraih poin yang ditargetkan agar bisa melaju ke Piala Dunia 2026. Apalagi di match bulan November ini, lawan Timnas Garuda cukup berat. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: