RESMI! Jay Idzes Tidak Jadi Absen Lawan Jepang, PSSI Main Belakang? Manajer Timnas: 'Kabar Baik Untuk Kita'

RESMI! Jay Idzes Tidak Jadi Absen Lawan Jepang, PSSI Main Belakang? Manajer Timnas: 'Kabar Baik Untuk Kita'

RESMI! Jay Idzes Tidak Jadi Absen Lawan Jepang, PSSI Main Belakang? Manajer Timnas: 'Kabar Baik Untuk Kita'-ss midor-radarindramayu.id

RADARINDRAMAYU.ID - Jay Idzes Bebas dari Akumulasi Kartu Kuning, Siap Hadapi Jepang!

Kabar baik datang untuk Timnas Indonesia terkait bek andalan mereka, Jay Idzes.

Setelah sebelumnya dikabarkan akan absen dalam laga melawan Jepang akibat akumulasi kartu kuning, ternyata hukuman tersebut tidak berlaku lagi berkat perubahan regulasi dari AFC.

Pada pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 Ronde 2, Jay Idzes menerima kartu kuning pertama saat melawan Vietnam di Hanoi.

BACA JUGA:RUMOR! Proses Naturalisasi Mantan Pemain Ajax Jairo Riedewald ke Timnas Indonesia Sudah Dalam Tahap Akhir?

Kemudian, kartu kuning kedua didapatkannya dalam laga melawan China pada 15 Oktober 2024.

Berdasarkan aturan sebelumnya, ini berarti Jay Idzes akan absen dalam pertandingan selanjutnya melawan Jepang.

Namun, berkat regulasi baru, hukuman tersebut dibatalkan.

Regulasi Kartu Kuning Terbaru dari AFC

BACA JUGA:ASIH Komitmen Tingkatkan Akses Permodalan UMKM dan Pedagang Pasar

Dalam perubahan aturan terbaru dari AFC, kartu kuning yang diperoleh pada putaran sebelumnya akan dianggap hangus ketika memasuki putaran baru.

Hal ini berarti kartu kuning yang Jay Idzes terima di Ronde 2 tidak lagi dihitung, dan hanya kartu kuning dari Ronde 3 yang akan diakumulasikan.

Ini memberikan kelegaan bagi Timnas Indonesia, karena Jay Idzes tetap bisa tampil di laga penting melawan Jepang pada 15 November 2024 mendatang.

Sebagaimana dijelaskan oleh Ronny Pangemanan melalui kanal YouTube-nya, "Kartu kuning yang didapatkan di putaran kedua akan dihapus ketika masuk ke putaran ketiga," jelas Bung Ropan, yang dikutip Radarindramayu.id pada Sabtu, 19 Oktober 2024.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: