Tak Mau Berlarut Kontoversi Bahrain, Indonesia Beralih Fokus ke Laga Krusial Lawan China 'Menuju Qindao'

Tak Mau Berlarut Kontoversi Bahrain, Indonesia Beralih Fokus ke Laga Krusial Lawan China 'Menuju Qindao'

Timnas Indonesia langsung menyatakan fokus pada pertandingan selanjutnya melawan China -radarindramayu.id-Tangkapan layar - Instagram @jawapos

RADARINDRAMAYU.ID - Selepas pertandingan yang sangat Kontoversi di kandang Bahrain, yang terjadi di kualifikasi Piala Dunia 2026 Indonesia Vs Bahrain.

Timnas Indonesia kabarnya langsung beralih fokus kepada pertandingan selanjutnya, yang akan menghadapi China.

Tak ingin berlarut-larut terlalu lama, Timnas Indonesia justru ingin fokus kepada pertandingan selanjutnya yang merupakan laga away keduanya.

Indonesia telah mempersiapkan keberangkatannya, hal ini di ucapkan oleh 3 pemain Timnas Indonesia yang akan melakukan penerbangan menuju China ke stadion Qingdao.

BACA JUGA:UPDATE FIFA Ranking Timnas Indonesia Usai Dicurangi Bahrain dan Ditahan Imbang, Masih Naik Jauh?

Yang pertama ialah pemain muda yang baru saja bergabung dengan Timnas Indonesia Malik Risaldi, salah satu pemain Timnas muda.

Malik memberikan kabar mengenai kondisi dirinya yang terluka di bagian pelipis akibat benturan dengan pemain Bahrain, dan mengatakan bahwa keadaannya sudah membaik. 

"Halo Garuda fans, saya baik-baik saja, ini mau berangkat ke China (Menuju Stadion Qindao). Doakan (Timnas Indonesia) dapat tiga poin." Jelas Malik Risaldi yang didampingi dokter timnas di Bandara Internasional Bahrain.

Aksi dari Malik Risaldi pemain lokal muda yang di beri kepercayaan bermain oleh Shin Tae-yong, memberikan kontribusi yang sangat baik dalam debutnya bersama Timnas Indonesia.

BACA JUGA:Rizky Ridho Dipuji Sebagai Kapten Kedua yang Ideal di Timnas Indonesia, Punya Kemampuan Ini

Lalu yang kedua adalah pemain muda keturunan Indonesia, ia adalah Rafael Struick yang berhasil memperoleh gol kedua untuk Timnas Indonesia dalam pertandingan melawan Bahrain.

Rafael juga menyampaikan rasa terima kasihnya kepada para pendukung Timnas Garuda, serta menyampaikan bahwa ia dan rekan-rekannya akan terbang ke China.

"Halo Garuda fans, terima kasih atas dukungannya di Bahrain," pungkas Rafael Struick melalui unggahan Instagram @timnasindonesia

Pemain muda yang di percaya oleh Shin Tae-yong berhasil tampil sangat ciamik, Rafael Struick mampu ciptakan satu Gol untuk Timnas Indonesia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: