Resmi! STY Umumkan Panggil 27 Pemain untuk Turun Melawan Bahrain dan China di Kualifikasi Piala Dunia 

Resmi! STY Umumkan Panggil 27 Pemain untuk Turun Melawan Bahrain dan China di Kualifikasi Piala Dunia 

Potret Timnas Indonesia -Instagram @sandywalsh-radarindramayu.id

RADARINDRAMAYU.ID - Resmi, Shin Tae-yong sudah mengumumkan akan memanggil 27 pemain untuk mengikuti gelaran terpenting di bulan Oktober ini.

Timnas Indonesia akan melakoni kompetisi di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, yang nanti akan bergulir pada tanggal 10 Oktober dan 15 Oktober. 

Skuad Garuda akan melawan Bahrain dan China dalam pertandingan Matchday ketiga dan keempat. Dalam ke-27 pemain yang sudah dipanggil, terdapat 2 pemain baru yang sudah bergabung. 

Ya benar, mereka berdua adalah Mees Hilgers dan Eliano Reijnders, yang baru selesai menjalani serangkaian proses naturalisasi, seperti sumpah WNI

BACA JUGA:Shin Tae-yong Coret Hubner - Sandy Walsh Setelah Mees Hilgers - Eliano Reijnders Gabung Timnas Indonesia

Selain hadirnya dua pemain keturunan yang anyar, ada satu nama lagi yang menarik perhatian, yaitu Jordi Amat pemain punggawa Timnas yang kini gabung di klub Malaysia Johor Darul Tazim.

Perlu diketahui, Jordi absen selama 2 laga Timnas Indonesia gegara cedera, kini pemain 32 tahun ini resmi sudah pulih dan sembuh.

Ada nama baru lagi yang dipanggil oleh Coach Shin, yang diambil dari pemain lokal, yaitu Malik Risaldi pemaim sayap yang pernah cetak 2 gol sekaligus di klubnya Persebaya.

Dan, nama yang tidak dipanggil oleh Coach STY adalah Justin Hubner. Bek Wolves U21 ini tidak dipanggil gegara mengalami cedera.

BACA JUGA:Naturalisasi Pemain Timnas Malaysia Gagal Total, FIFA Tolak Naturalisasi Mats Deijl

Mees Hilgers dan Eliano Reijnders merupakan pemain anyar di Timnas Indonesia, mereka sudah menyelesaikan proses naturalisasi yang dilakukan dengan cepat oleh PSSI. 

Kedua pemain keturunan yang baru ini, juga sudah resmi menyandang gelar status WNI, usai disumpah di wilayah Brussel atau Belgia pada 30 September 2024.

Hilgers bisa langsung turun jadi starter, dia merupakan bek di klub FC Twente yang mentas di Eredivisie, harga pasarannya yang besar Rp121,67 Miliar, tentu sejalan dengan performanya.

Eliano merupakan pemain yang multifungsi, dia bisa banyak memainkan posisi, mulai dari sayap kanan dan kiri, gelandang tengah dan gelandang serang. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: