Keras! Bung Binder Ingatkan yang Anti Naturalisasi, Jangan Sampai Tragedi Piala Dunia U-20 Batal Terulang

Keras! Bung Binder Ingatkan yang Anti Naturalisasi, Jangan Sampai Tragedi Piala Dunia U-20 Batal Terulang

Pengamat sepakbola Binder Singh mengingatkan kelompok anti naturalisasi dengan pro kontra yang menyebabkan Piala Dunia U-20 gagal dilaksanakan di Indonesia.-Tangkapan Layar-radarindramayu.id

Misalnya Mees Hilgers yang punya peluang bergabung dengan Timnas Belanda. Tetapi dengan segala risikonya memilih Indonesia.

"Sepakbola mempersatukan kita semua, bukan memecah belah kita. Pada saat kita bermain, tidak ditanya asal kamu dari mana, agama kamu apa dan ras kamu apa, kita semua bersatu," bebernya.

BACA JUGA:Kuasa Hukum Iptu Rudiana Tak Bisa Lihat Sidang di Lokasi Kasus Vina Cirebon, Toni RM: Wajar!

BACA JUGA:Putus Rantai Kemiskinan, Ahmad Syaikhu Janji Beri Beasiswa untuk Anak Petani dan Nelayan

Oleh karena itu, kesatuan ini jangan sampai dipecah belah oleh sekelompok orang yang tidak bertanggung jawab.

"Kalau ada yang berani mengatakan si A ada buzzer, si b ada buzzer ya tolong dibuktikan," tegasnya.

Karenanya, Bung Binder meminta agar polenik semacam ini diakhiri. Mereka hanya ingin bermain sepakbola dan membela negaranya.

Binder Singh juga mempertanyakan apa yang menjadi dasar dari para pengkritik tersebut. Mereka terus bersuara dan bisa memecah belah.

BACA JUGA:PSSI Beri Kode Pemain Naturalisasi Terbaru Setelah Mees Hilgers dan Eliano Reijnders 'Masih Sangat Muda'

BACA JUGA:Pemain Naturalisasi Ini Pernah Ditawari Jadi Pemain Timnas Belanda dan Indonesia Sekaligus, Siapakah Ia?

"Kemungkinan kita akan terpecah, percaya nggak percaya. Kadang orang tidak paham dan ikut-ikutan. Kalau kita terpecah belah, udah kita habis," bebernya.

Karena itu, Binder Singh mengajak agar masyarakat harus berpikir dengan akal sehat.

Apakah Timnas Indonesia ada progres atau tidak dengan pemain keturunan yang membela negara leluhurnya.

Mereka punya darah dan keturunan, sehingga bersedia turun tangan. Dengan adanya progres, tentu tidak ada alasan untuk meributkan.

BACA JUGA:Ole Romeny Tersingkir? PSSI Rupanya Lebih Memilih Pemain Ini Jadi Target Naturalisasi, Ternyata....

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: