Stop! Jangan Tanyakan Arkhan Kaka yang Dicoret Indra Sjafri di Timnas U20: Jangan Bikin Dia Sakit Hati

Stop! Jangan Tanyakan Arkhan Kaka yang Dicoret Indra Sjafri di Timnas U20: Jangan Bikin Dia Sakit Hati

Arkhan Kaka dicoret Indra Sjafri dari Timnas U20.-Google Chrome-radarindramayu.id

RADARINDRAMAYU.ID - Stop! sudahi tanyakan alasan mengenai Arkhan Kaka yang dicoret oleh Indra Sjafri di tim nasional sepak bola Indonesia U20.

Karena alasan teknis, coach Indra resmi tidak memanggil pemain yang akrab disapa Kaka ini. Seolah tak percaya, banyak netizen yang bertanya mengapa alasannya, padahal sudah diterangkan.

Alasan teknis itu juga sudah dikonfirmasi oleh Ketua Badan Tim Nasional (BTN) Sumardji. Dia berkata bahwa lini serang sudah cukup dengan kehadiran Jens Raven dan Muhammad Ragil.

Perlu diketahui, Timnas Indonesia U20 akan segera melakoni Kualifikasi Piala Dunia U20 pada tanggal 25 hingga 29 September 2024.

BACA JUGA:Exco PSSI Beberkan 'Satu Nama Besar' Sedang Tahap Nego untuk Naturalisasi, Peluang untuk Ian Maatsen?

"Pertimbangan teknis tim kepelatihan. Karena harus bersaing dengan 4 striker yang tersedia. Sementara itu yang dibutuhkan hanya 2 striker saja yang diambil," ujar Sumardji. 

Dengan hadirnya Raven dan performa Ragil yang sedang moncer, hal itu bisa menjadi sebab utama, atas akibat dari Arkhan Kaka yang dicoret untuk tidak dipanggil ke dalam skuad U20. 

Dengan dicoret, netizen juga sempat mendiskusikan hal ini, hingga menuai pro dan kontra, ada yang mendukung langkah ini, dan ada juga yang tidak.

Keputusan Kaka yang tidak dipanggil, hal itu praktis adalah final, terlebih lagi sudah dibahas bersama pelatih hingga manajer, demi kebutuhan dan kelangsungan Timnas U20.

BACA JUGA:Indra Sjafri Resmi Coret Arkhan Kaka dari Timnas U-20, Netizen: 'Mainnya Kurang Bagus'

Netizen yang mendukung langkah ini, menyerukan agar Kaka untuk mengevaluasi performanya yang katanya kurang tajam saat gelaran AFF U19 2024.

Bukan mendiskreditkan Kaka, jika namanya memang dicoret, bulan berarti tak ada kesempatan di lain waktu untuk dirinya, agar bisa tembus ke skuad U20.

Manajer Timnas U20 juga mempunyai harapan, jika Arkhan tidak dipanggil, maka ada kesempatan bagi dirinya untuk menggali performa di klubnya sebelum ke Timnas.

"Dengan kembali ke klub, harapannya bisa meningkatkan performa dan bisa kembali dipanggil ke Timnas," ujar Sumardji

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: