Berkat Mees Hilgers, Bendera Indonesia Bakal Berkibar di Old Trafford Malam Nanti, Saat FC Twente Kontra MU
FC Twente VS Manchester United akan mempersembahkan duel antara Mees Hilgers vs Antony. -Kolase Gambar -radarindramayu.id
RADARINDRAMAYU.ID - Sudah datang ke London, klub FC Twente akan melakukan persiapan jelang melawan Manchester United di kompetisi UEFA Liga Europa.
Kompetisi tersebut akan diselenggarakan di kandang MU yaitu Old Trafford pada Kamis 26 September 2024 pukul 02.00 WIB.
Dari Belanda terbang langsung ke Inggris, Mees Hilgers sudah siap kibarkan bendera Indonesia, di stadion keramat klub yang berjuluk Setan Merah atau The Red Devils.
Pemain yang sebentar lagi diproses naturalisasi ini, sudah sangat antusias dan siap untuk memperkuat lini pertahanan Twente, kalau perlu sampai kolongin winger Brasil yaitu Antony.
BACA JUGA:Mees Hilgers dan Eliano Reijnders Batal Naturalisasi? Pengambilan Sumpah WNI Ditunda Hingga...
“Tentu saja, dan saya pikir Anda bisa mendapatkan hasil melawan tim mana pun. Bola itu bulat, dan bisa dengan mudah masuk ke gawang,” ujar Hilgers.
"Saya juga sangat antusias, untuk bertemu dengan tim besar seperti (Manchester United), dan teman-teman juga sama," imbuhnya.
FC Twente masuk sebagai perwakilan dari Eredivisie atau Liga Belanda yang nanti akan mentas di kompetisi Liga Europa, bersama AZ Alkmaar.
Dan Manchester United sebagai klub perwakilan dari Premier League yang mentas di Europa League, bersama dengan Tottenham Hotspur.
BACA JUGA:Nick Kuipers Senang Persib Bandung Pecundangi Persija Jakarta Tanpa Kebobolan
Mees Hilgers berpeluang besar untuk jadi starter, karena ia merupakan bek andalan dari klub FC Twente.
Selama berseragam Twente, Hilgers selalu tampil dalam performa yang top. Dirinya bisa memiliki daya jelajah yang luas, sebagai pemain di posisi belakang, dengan jangkauan sampai ke lini depan.
Selain itu, di usianya yang masih muda. Sebagai seorang bek dirinya bisa menghasilkan umpan cantik, sehingga bisa berujung dengan assist yang membantu dalam proses mencetak gol.
Menit bermain yang oke, tentu sejalan dengan pengalamannya yang mumpuni. Diketahui statistik Hilgers untuk menit bermainnya adalah 83 persen dan starter tim kesebelasan 83 persen juga.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: