Sejak Dilatih STY, Indonesia Naik Ranking FIFA dari 173 ke 129, Tinggalkan Rekor Buruk Simon McMenemy

Sejak Dilatih STY, Indonesia Naik Ranking FIFA dari 173 ke 129, Tinggalkan Rekor Buruk Simon McMenemy

Ranking FIFA Timnas Indonesia naik dari 173 di era Simon McMenemy jadi ke-129 di era Shin Tae-yong. -Instagram @seasia.goal-radarindramayu.id

BACA JUGA:Rangking FIFA Indonesia Bisa Melaju Pesat Hingga Ke-120! di Bulan Oktober Jika Menang Lawan Bahrain dan China

Era perubahan Timnas Indonesia dimulai semenjak Shin Tae-yong mengambil alih kursi kepelatihan dari Simon McMenemy. Dibawah asuhan STY, perlahan Garuda berproses menjadi lebih baik.

Capaian paling impresif dari Timnas asuhan coach Shin, adalah saat bisa masuk ke Piala Asia AFC, dan meraih tempat ke-4 di AFC U23, serta hampir lolos ke Olimpiade Paris 2024 dari babak play-off. 

Namun, yang paling mantap adalah Indonesia berhasil masuk ke ajang Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, 2 rival sudah dihadapi dengan hasil imbang, yaitu Arab Saudi (1-1) dan Australia (0-0).

Dibawah asuhan STY, dua tim langganan Piala Dunia berhasil dibungkam oleh Garuda. Hingga akhirnya berujung pada naiknya ranking FIFA skuad merah putih. 

BACA JUGA:Lewati Niger? Ini Ranking Timnas Indonesia Terbaru Saat Ini! Jika Kalahkan Bahrain dan China Jadi ke Berapa?

Dari ke-173 naik hingga ke-129, total poin dari ranking FIFA Timnas Indonesia per musim 2024 ini di bulan September adalah sebanyak 1,124.18 poin.

Era kegelapan perlahan mulai menghilang, akhirnya menuju perubahan. Tetaplah berproses Timnas Indonesiaku, Ayo Garuda!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: