Huawei Keluarkan HP Lipat Tiga Terbaru Miliknya, Berikut Spesifikasi Lengkap Huawei Mate XT Ultimate

Huawei Keluarkan HP Lipat Tiga Terbaru Miliknya, Berikut Spesifikasi Lengkap Huawei Mate XT Ultimate

Huawei Keluarkan HP Lipat Tiga Terbaru Miliknya, Berikut Spesifikasi Lengkap Huawei Mate XT Ultimate-Foto tangkapan layar (Huawei.com)-radarindramayu.disway.id

RADARINDRAMAYU.COM - Huawei kembali menggebrak dunia teknologi dengan peluncuran Huawei Mate XT Ultimate, smartphone berlayar lipat tiga yang menjadi salah satu perangkat paling unik dan inovatif di tahun ini.

Sejak pertama kali bocor di internet, desainnya yang futuristik sudah membuat penasaran banyak orang. Kini, perangkat ini resmi diluncurkan dengan spesifikasi yang mengesankan dan teknologi canggih yang mendukung pengalaman pengguna.

Huawei Mate XT Ultimate menawarkan sesuatu yang belum pernah ada sebelumnya di pasar smartphone, yaitu kemampuan untuk melipat layar hingga tiga kali.

Dengan layar yang dapat terbentang hingga 10.2 inci, perangkat ini bisa diubah dari ukuran smartphone menjadi tablet dengan satu gerakan lipatan.

BACA JUGA:Sony Playstation Rilis PlayStation 5 Pro! Simak Spesifikasi Lengkap dan Harga Resminya Disini!

Keunikan ini memberikan pengguna fleksibilitas dalam menggunakan perangkat, baik untuk kebutuhan sehari-hari maupun produktivitas yang lebih tinggi.

Meskipun memiliki desain yang kompleks, Huawei berhasil menjaga ketebalan perangkat ini hanya 3.6mm saat terbentang penuh, menjadikannya salah satu smartphone tertipis di kelasnya.

Memiliki bobot 298 gram, Mate XT Ultimate juga terbilang ringan, sehingga tetap nyaman digunakan dalam berbagai mode.

Spesifikasi dan Performa

Selain desain inovatif, Huawei Mate XT Ultimate juga dilengkapi dengan spesifikasi kelas atas yang siap mendukung berbagai kebutuhan pengguna.

BACA JUGA:Prediksi Salah Kaprah! Media Australia 'Nangis' Kecewa Timnas Indonesia Berhasil Tahan Imbang Timnas Australia

Perangkat ini dipersenjatai dengan chipset Kirin 9010, meskipun belum sepenuhnya terkonfirmasi.

Prosesor ini diharapkan mampu memberikan performa tinggi untuk menjalankan berbagai aplikasi, game, dan multitasking.

Layar LTPO OLED 3K berukuran 6.4” hingga 10.2” dengan refresh rate 120Hz memberikan tampilan yang sangat halus dan tajam, sehingga ideal untuk menonton video, bermain game, atau bekerja.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: