Tahan Imbang Australia, Ranking FIFA Indonesia Melompat, Langsung Salip Lagi Malaysia

Tahan Imbang Australia, Ranking FIFA Indonesia Melompat, Langsung Salip Lagi Malaysia

Ranking FIFA Indonesia usai tahan imbang Australia di Kualifikasi Piala Dunia 2026.-FIFA-radarindramayu.id

RADARINDRAMAYU.ID - Ranking FIFA Indonesia kembali melompat usai tahan imbang Australia dan kembali salip Malaysia.

Pertandingan Indonesia vs Australia tidak hanya menentukan perolehan poin di Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Tetapi menjadi hal signifikan dalam perbaikan ranking FIFA bagi Timnas Indonesia di bawah federasi PSSI. Apalagi Australia adalah tim dengan peringkat 26.

Sedangkan Indonesia sebelum pertandingan ada di posisi 132 setelah menahan imbang Arab Saudi di Jeddah.

BACA JUGA:Indonesia Sukses Amankan 1 Poin Usai Tahan Australia dengan Skor 0-0 di SUGBK

BACA JUGA:Diduga Ada Pelanggaran Kontrak, Persib Bandung Gugat Luis Milla ke CAS

Peringkat Indonesia sempat disalip Malaysia yang mengalahkan Libanon di turnamen Pesta Bola Merdekat.

Malaysia berada di peringkat 131 dan Indonesia di peringkat 132.

Namun dengan torehan hasil imbang dari pertandingan di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), ranking FIFA pun kembali naik 2 peringkat.

Hasil imbang tersebut membuat Indonesia mendapatkan tambahan 8,57 poin, sehingga total menjadi 1.124,18 poin.

BACA JUGA:Lebih Bagus Mana iPhone 16 dan iPhone 16 Pro? Cek Di Sini Perbedaanya!

BACA JUGA:Polindra Gelar PKM di Gereja Kristen Indonesia Indramayu

Di peringkat 31 ada Malaysia yang kini memiliki 1.117,64 poin dan di peringkat 132 ada Nikaragua dengan 1.119,88 poin.

Kendati demikian, peringkat tersebut berpotensi kembali melonjak sampai ke posisi 128 dunia, bila Malawi di peringkat 129 dan Zimbabwe 128 kalah dari lawan masing-masing di Kualifikasi Piala Afrika.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: