Mauro Ziljstra Dikabarkan Menjadi Calon Pemain Naturalisasi Tercepat 'Sudah Siapkan Dokumen'

Mauro Ziljstra Dikabarkan Menjadi Calon Pemain Naturalisasi Tercepat 'Sudah Siapkan Dokumen'

calon pemain naturalisasi mauro zijlstra-instagram @maurozijlstra-radarindramayu.com

Kehadiran Zijlstra di lini depan Timnas Indonesia diharapkan dapat menjadi solusi bagi masalah ketajaman yang selama ini dianggap sebagai kelemahan utama tim.

Sebagai penyerang yang dikenal dengan insting mencetak gol yang tajam, Zijlstra bisa menjadi salah satu kunci keberhasilan Indonesia dalam menghadapi lawan-lawan berat di babak kualifikasi mendatang.

Komitmen Zijlstra untuk bergabung dengan Timnas Indonesia juga telah dikonfirmasi oleh PSSI. Melalui anggota Exco-nya, Arya Sinulingga, PSSI menyatakan bahwa Zijlstra adalah salah satu pemain keturunan yang diprioritaskan dalam proses naturalisasi.

BACA JUGA:Daftar Lengkap Pemain Liga 1 Di Timnas Indonesia, Siap Berlaga Melawan Arab Saudi Di Kualifikasi Piala Dunia!

Meskipun nama-nama pemain keturunan yang sedang diproses masih dirahasiakan, Sinulingga menyebut bahwa semua dokumen yang diperlukan sudah disiapkan, dan Zijlstra akan segera datang ke Indonesia untuk menjalani proses administrasi lebih lanjut.

"Apakah ada dalam proses ini? Ada. Tapi seperti biasa, kami tidak akan beritahu. Proses dokumen sudah kita siapkan," ujar Arya melalui kanal YouTube-nya.

Proses naturalisasi ini mengikuti jejak beberapa pemain keturunan Belanda lainnya yang telah memperkuat Timnas Indonesia, seperti Thom Haye, Sandy Walsh, Calvin Verdonk, dan Maarten Paes.

Memiliki pengalaman bermain di tim junior Oranye, Zijlstra diharapkan dapat memberikan kontribusi besar bagi Timnas Indonesia dalam upaya mereka meraih tiket ke Piala Dunia 2026.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: