Hentikan Maroko, Prancis Tantang Argentina di Final Piala Dunia 2022

Hentikan Maroko, Prancis Tantang Argentina di Final Piala Dunia 2022

Prancis berhasil lolos ke final Piala Dunia 2022 usai mengalahkan Maroko 2-0-instagram @fifaworldcup-

INDRAMAYU, RADARINDRAMAYU.ID – Tidak ada kejutan dalam babak semifinal kedua Piala Dunia 2022 Qatar antara Prancis vs Maroko, yang berlangsung di Al Bayt Stadium, Kamis, 15 Desember 2022, pukul 02.00.

Maroko yang diharapkan kembali membuat kejutan, kali ini takluk di tangan Juara Piala Dunia 2018, Prancis. Dua gol Prancis masing-masing dicetak Theo Hernandez (5’) dan Randal Kolo Muani (79’).

Pertandingan kedua tim berlangsung seru dan menarik. Maroko yang ingin melanjutkan mimpi tampil di babak final Piala Dunia 2022, memberikan perlawanan keras terhadap Juara Piala Dunia 2028, Prancis.

Prancis berhasil menciptakan gol cepat melalui Theo Hernandez ketika pertandingan baru berjalan lima menit. Setelah gol pertama ini pertandingan semakin sengit.

BACA JUGA:Curanmor Bermodus Meminta Sumbangan Berhasil di Amankan Polisi

Maroko terus menerus melakukan tekanan ke lini pertahanan Prancis, dan menciptakan sejumlah peluang. Namun hingga babak pertama berakhir skor 1-0 tetap tidak berubah.

Babak kedua berlangsung kedua tim sama-sama bermain positif. Prancis yang tentunya belum aman dengan keunggulan satu gol, terus berupaya menciptakan gol tambahan.

Begitu juga Maroko, terus bermain agresif demi mengejar defisit gol. Sejumlah peluang emas nyaris merubah skor menjadi 1-1. Namun kali ini gawang Prancis ternyata masih aman.

Prancis justru bisa menggandakan keunggulan menjadi 2-0 pada menit ke-79 melalui sepakan Kolo Muani. Gol ini berawal dari akselerasi Kylian Mbappe di lini tengah yang menusuk jantung pertahanan Maroko.

BACA JUGA:Jadwal SIM Keliling Hari Ini Ada di Pasar Kertasmaya

Mbappe dengan cerdik memberikan umpan ke Kolo Muani yang berdiri bebas di sisi kanan, dan dengan sekali sentuhan bola gagal diantisipasi kiper Maroko, Bono.

Kemenangan ini membawa Prancis kembali lolos ke final Piala Dunia. Di babak final yang akan berlangsung Minggu, 18 Desember 2022, Prancis sudah ditunggu tim kuat dari Amerika Latin, Argentina.

Pertandingan final ini tentunya merupakan final ideal, antara tim Amerika Latin vs Eropa.

Duel ini juga akan menjadi pertaruhan dua pemain andalan dari kedua tim, yang saat ini sama-sama bermain di klub Paris Saint Germain (PSG), Lionel Messi dan Kylian Mbappe.

BACA JUGA:Jabar Luncurkan Mal Pelayanan Publik Digital

Seperti diketahui, baik Messi maupun Mbappe saat ini sama-sama menjadi  top scorer sementara Piala Dunia 2022 Qatar dengan 5 gol. Mereka akan berebut mendapatkan Sepatu Emas tentunya.

Namun disamping kedua pemain tersebut, masih ada pemain yang juga berpeluang untuk menjadi pesaing dalam perebutan sepatu emas. Yakni Oliever Giroud (Prancis) dan Juan Alvarez (Argentina).

BACA JUGA:Bupati Nina Raih Penghargaan Sebagai Bupati Inovatif dalam Penurunan Stunting di Jabar

 

 

 

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: