Bobotoh asal Bogor dan Cibaduyut Meninggal di Laga Persebaya vs Persib

Bobotoh asal Bogor dan Cibaduyut Meninggal di Laga Persebaya vs Persib

Radarindramayu, BANDUNG - 2 Bobotoh dikabarkan meninggal dunia saat Persib bertemu Persebaya di lanjutan Piala Presiden 2022, Jumat 17 Juni 2022.

Bobotoh yang diketahui dari Bogor dan Cibaduyut ini, meninggal dunia diduga karena kekurangan oksigen saat berdesakan di pintu U dan V sebelum laga Persib vs Persebaya.

Lanjutan laga kedua Grup C Piala Presiden 2022 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) itu, dimenangkan Persib dengan skor 1-3 atas Persebaya.

Bobotoh yang meninggal diketahui atas nama Sopiana Yusup, Viking Bogor dan Asep Ahmad Solihin asal Cibaduyut Bandung. 

BACA JUGA:Hasil Pertandingan Persib vs Persebaya, Langsung ke Puncak Klasemen

Muhammad Solihin sempat dilarikan ke rumah sakit Sartika Asih begitu tidak sadarkan diri lalu dinyatakan meninggal.

Almarhum atas nama Solihin dimakamkan di dekat kediamannya di daerah Cibaduyut Kelurahan Cibaduyut Wetan Bandung pada Sabtu 18 Juni 2022 pagi.

Halaman resmi Persib.co.id mengeluarkan statement terkait adanya korban dari peristiwa berdesak-desakannya Bobotoh di pintu masuk stadion. 

Pihaknya sangat menyayangkan hal tersebut bisa terjadi. Mereka juga ikut berduka cita.

BACA JUGA:Bukan Bonek Kalau Tidak Nekat, Rela Tidak Makan Asal Bisa Nonton Persebaya

“Terkait meninggalnya dua orang Bobotoh pada pertandingan Persib vs Persebaya Surabaya pada lanjutan laga Piala Presiden 2022, Jumat, 17 Juni 2022, tentunya kami sangat menyayangkan hal tersebut dapat terjadi,” tulisnya dalam website resmi tim.

“Kami tentunya berbela sungkawa dan turut berduka cita yang mendalam atas meninggalnya dua orang Bobotoh tersebut. Saat ini kami terus berkoordinasi secara intens dengan pihak yang berwajib, agar permasalahan ini dapat terselesaikan dengan baik,” tulisnya lagi.

Kabid Humas Polda Jabar, Kombes Pol Ibrahim Tompo saat dikonfirmasi, membenarkan adanya kejadian dua suporter Persib meninggal dunia.

“Benar, kita menyampaikan prihatin terhadap insiden ini, dan menyampaikan turut berduka cita atas meninggalnya korban,” jelas Kombes Pol Ibrahim Tompo, Sabtu 18 Juni 2022 dikutip dari Pojok Satu.id.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: