Siap Nonton Lagi? Film Mencuri Raden Saleh Segera Tayang, Berikut Sinopsisnya

Siap Nonton Lagi? Film Mencuri Raden Saleh Segera Tayang, Berikut Sinopsisnya

Lukisan Raden Saleh yang diangkat ke dalam layar lebar.-@mencuriradelsalehfilm-

RADAR INDRAMAYU - Penggemar Film Indonesia kembali akan dimanjakan dengan Film Mencuri Raden Saleh.

Usai Film KKN di Desa Penari yang menghebohkan, penggemar layar lebar akan disodori tontotan baru, Film Mencuri Raden Saleh akan tayang di bioskop seluruh Indonesia.

Menurut rencara, Film Mencuri Raden Saleh dirilis pada tanggal 25 Agustus 2022 yang akan datang.

Sebagai perkenalanan, Film Mencuri Raden Saleh telah merilis tampilan perdana pada Senin 30 Mei 2022.

BACA JUGA:Sedih dan Kaget, Ben Kasyafani Saat Dengar Kabar Marshanda

Film Mencuri Raden Saleh, merupakan produksi Visinema Pictures yang bakal menggunakan efek computer generated imagery (CGI) dengan teknologi mutakhir.

Film yang dikabarkan menghabiskan biaya yang cukup besar ini, akan dibintangi oleh Iqbaal Ramadhan.

Film garapan sutradara Angga Dwimas Sasongko ini akan menggunakan animasi milik afterlab.

Kisah dari film Mencuri Raden Saleh berawal dari adanya sekelompok mahasiswa yang punya 'misi khusus' untuk mencuri sebuah lukisan bersejarah.

 BACA JUGA:Intip! Cara Memaksimalkan Fitur-fitur Smartphone Sejutaan di Jaringan 4G yang Lebih Lancar

Mereka berencana untuk mencuri sebuah lukisan yang ada di dalam Istana Presiden.

Diketahui para pemuda itu terdiri dari Piko (the Forger), Ucup (the Hacker), Sarah (the Brute) , Gofar (the Handyman), Tuktuk (the Driver) dan Fella (the Negotiator).

Keenam pemuda itu mempunyai perannya masing-masing dalam menjalankan aksi pencurian tersebut.

Akan tetapi aksi pencurian mereka tidak berjalan mulus karena lukisan yang diincar tersimpan di dalam tempat yang punya keamanan super ketat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: disway.id