Setelah tampil luar biasa untuk tim kelompok umurnya, dia berhasil menembus tim senior, mencetak 9 gol dan 2 assist dari 30 pertandingan.
Miliano membuat debutnya bersama tim utama Vitesse pada April 2022 ketika melawan Willem II di Liga Belanda atau Eredivisie.
BACA JUGA:Bahrain Ngambek Minta Pindah Venue Dari GBK Dalam Pertandingan Berikutnya Melawan Timnas Indonesia
BACA JUGA:Menyusul Kevin Diks, Jairo Riedewald Akan Segera Bersalaman dengan Erick Thohir Ujar Media Belanda
Setelah itu, dia bermain di tim utama Vitesse selama musim 2022-2023. Pada musim itu, dia juga tampil enam kali.
Miliano telah bermain 31 pertandingan untuk tim utama Vitesse. Menurut AI Score, ia mencetak enam gol dan dua assist untuk klub tempat dia dibesarkan pada musim 2024–2025.
Musim ini, dia juga masuk dalam daftar top skor Liga 2 Belanda. Miliano dikontrak oleh Vitesse hingga Juni 2025.
Dia sempat menjadi salah satu pemain yang akan dinaturalisasi untuk memperkuat timnas Indonesia U-20 di Piala Dunia U-20 2023, tetapi saat itu PSSI baru melakukan naturalisasi tiga pemain: Justin Hubner, Ivar Jenner, dan Rafael Struick.