Mengintip Persiapan Hari Jadi Kabupaten Indramayu ke-497

Minggu 06-10-2024,18:50 WIB
Reporter : Burhannudin
Editor : Leni Indarti Hasyim

RADARINDRAMAYU.ID – Kabupaten Indramayu bersiap menyambut perayaan hari jadinya yang ke-497. Sejumlah rangkaian acara telah disiapkan untuk memeriahkan momen bersejarah ini. Mulai dari Sidang Paripurna DPRD, hingga berbagai kegiatan budaya.

Semua dilakukan untuk menunjukkan semangat dan kemajuan Kabupaten Indramayu.

Ketua Sementara DPRD Kabupaten Indramayu, Muhaemin, mengaku sudah menyiapkan diri untuk menyambut Hari Jadi Kabupaten Indramayu yang akan diperingati besok, 7 Oktober 2024. 

Ia juga akan memimpin jalannya Sidang Paripurna di kantor DPRD. "Sudah siap. InsyaAllah saya yang mimpin sidang," tegasnya, kepada Radar Indramayu, Minggu 6 Oktober 2024. 

BACA JUGA:Pengakuan Saptaguna tentang MA Sentot Sutajaya: Wataknya Keras, Pokoknya yang Tidak Benar Langsung Disikat!

Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Indramayu, Caridin, mengungkapkan bahwa terdapat beberapa kegiatan yang akan diakomodir oleh Disdikbud. 

"Untuk hari jadi, pukul 7 pagi ada kirab pataka dari pendopo ke gedung DPRD. Pukul 20.00 WIB ada pagelaran wayang. Semula pukul 13.00 ada kirab budaya dibatalkan," kata Caridin saat dihubungi melalui WhatsApp, Minggu, 6 Oktober 2024. 

Lebih lanjut, kata Caridin, pagelaran wayang yang berlokasi di Alun-Alun Puspawangi akan didalangi oleh Dian, anak dari H. Rusdi, seorang dalang ternama. 

Caridin juga menyampaikan harapannya untuk Indramayu di usianya yang menginjak 497 tahun. 

"(Semoga) Indramayu lebih maju terutama bidang pendidikan, alhamdulilah sarana dan prasarana sudah banyak perbaikan, mutu pendidikan lebih baik," ungkapnya. 

BACA JUGA:Jumlah Penumpang Domestik di Bandara Kertajati Turun, Penerbangan ke Singapura Bisa Dongkrak Pamor BIJB

Berdasarkan pantauan, kantor DPRD sudah dipersiapkan untuk Sidang Paripurna yang akan berlangsung besok, 7 Oktober 2024, pukul 08.30 WIB, terutama ruang persidangan atau ruang rapat. 

Terdapat beberapa kaveling dengan tenda untuk UMKM, dan satu panggung berisi seperangkat gamelan di halaman DPRD. Tidak ketinggalan juga beberapa spot foto di dalam dan halaman gedung. 

Adapun para anggota dewan laki-laki akan menggunakan pakaian adat Indramayu, dan anggota dewan perempuan menggunakan kebaya nasional.

Kategori :