Kiper Australia Beri Sindiran Halus Jelang Bertemu Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia: 'Bau Belanda'

Senin 09-09-2024,13:34 WIB
Reporter : Rafly W
Editor : Rafly W

"Ini adalah pembelajaran bagi para pemain, malam ini bukanlah malam kami. Jika Anda mencetak gol melawan negara-negara ini. Mereka cenderung sedikit lebih terpecah" ujar Graham. 

Pernyataan pelatih The Socceroos seperti yang diatas merupakan cara agar dia bisa membangkitkan semangat anak asuhnya yang sudah hilang gegara kalah di kompetisi awal.

Tapi, tim kanguru seolah lupa mereka ingin melawan siapa, dan akan bertanding di mana. Perlu diketahui, SUGBK merupakan Stadion keramat Timnas Indonesia yang punya sentuhan magis.

Walaupun diawal terlihat pede, nyatanya setelah mendarat ke tanah air, Graham Arnold beserta anak asuhnya terlihat seperti cemberut dan seperti masih kehilangan kepercayaan diri. 

BACA JUGA:Langsung Ikut Latihan Bareng STY! Mees Hilgers dan Eliano Reijnders Bisa Tampil Lawan Australia atau Tidak?

Sebagai kapten kesebelasan yang sudah mengoleksi 92 caps sejak debut musim 2012, Maty Ryan tahu persis bagaimana caranya bangkit lagi dari keterpurukan.

"Kami fokus pada diri kami sendiri, termasuk untuk apa yang akan dilakukan selanjutnya, dan kami yakin bahwa kami bisa bangkit dan meraih hasil positif dari sebelumnya" ujar kiper AS Roma satu tersebut.

Kategori :