Beredar Terjadi Baku Tembak Polisi dan Polisi Terjadi lagi, Begini Penjelasan Kabid Humas Polda Metro Jaya

Kamis 04-08-2022,15:30 WIB
Editor : Leni indarti hasyim

Radarindramayu.id, JAKARTA - Aksi baku tembak polisi dan polisi dikabarkan terjadi lagi. Bahkan disebutkan terjadi di Polda Metro Jaya. Kendati demikian, informasi tersebut diluruskan Kabid Humas, Kombes Endra Zulpan.

Dalam penjelasannya, Kombes Endra Zulpan membantah adanya kejadian baku tembak polisi dan polisi yang dinarasikan kembali terjadi.

Menurut dia, informasi adanya baku tembak polisi dan polisi tidak benar. Karena itu, Kombes Zulpan meluruskan dan mengungkap apa yang sebenarnya terjadi.

Disebutkan Kombes Zulpan, yang terjadi bukanlah polisi dan polisi baku tembak. Tetapi ada letusan senjata api dari anggota Polda Metro Jaya.

BACA JUGA:Bangkitkan Semangat Bertani, Kodim 0616/Indramayu Tanam Jagung di Lahan Kritis

Tetapi, kejadian letusan senjata api tersebut lebih pada faktor kelalaian atau keteledoran. Bukan kejadian baku tembak.

Tidak hanya itu, kejadian meletuskan senjata anggota Polda Metro Jaya tersebut, tidak terjadi di lingkungan Polda Metro Jaya.

Terkait informasi rinci, pihaknya berjanji akan menyampaikan pada siang hari ini. Mengenai insiden apa sesungguhnya yang terjadi.

Kejadiannya juga bukan di lingkungan Polda Metro Jaya. Tetapi sifatnya adalah keteledoran atau kelalaian anggota. “Bukan penembakan sesama anggota Polri,” ujar Zulpan dalam keterangannya, Kamis (4/8/2022).

BACA JUGA:Giliran Sasar Kaum Milenial, KPU Terus Gencarkan Sosialisasi Pemilu 2024

Lebih lanjut, Zulpan membantah kejadian tersebut di dalam Polda Metro Jaya. Namun dia membenarkan jika ada senjata anggota polisi yang digunakan.

"Bukan di Polda Metro Jaya kejadiannya. Tapi benar yang meletuskan senjata adalah anggota Polda Metro Jaya," paparnya.

Zulpan menambahkan, insiden tersebut hanya keteledoran anggota. Namun Zulpan tidak memberikan rincian terkait insiden tersebut.

"Hanya karena keteledoran atau kelalaian oleh salah satu anggota saja. Nanti siang saya jelaskan," tandasnya.

Artikel ini sudah tayang di radarcirebon.com dengan judul: "Baku Tembak Polisi dan Polisi Terjadi Lagi, Kabid Humas Polda Metro Jaya Membantah"

Kategori :