Hasil Persib Bandung vs Bhayangkara FC : Menang 2-1 dan Bertahan di Peringkat Dua

Hasil Persib Bandung vs Bhayangkara FC : Menang 2-1 dan Bertahan di Peringkat Dua

Persib Bandung berhasil mengalahkan Bhayangkara FC 2-1 dalam pertandingan yang digelar Jum'at 24 Maret 2023 di Stadion Pakansari Bogor-@persib-

 BOGOR, RADARINDRAMAYU.ID –Persib Bandung kembali menuai hasil positif dalam pertandingan lanjutan BRI Liga 1 2022/2023, Jum’at 24 Maret 2023 di Stadion Pakansari Bogor. Menghadapi tim kuat yang sedang bangkit, Bhayangkara FC, Persib Bandung berhasil menang tipis 2-1.

Dua gol Persib Bandung masing-masing dicetak Daisuke Sato (37) dan David da Silva (67). Sementara satu gol balasa Bhayangkara FC dicetak Alex Martins Ferreira pada menit ke-73.

Hasil ini membuat posisi Persib Bandung masih kokoh di peringkat dua klasemen sementara dengan nilai 59 poin dari 30 laga, selisih 10 poin dari pemuncak klasemen PSM Makasar, dengan 69 poin dari 31 laga.

Sementara itu posisi Bhayangkara FC massih tertahan di papan tengah klasemen atau peringkat 7 dengan nilai 44 dari 31 laga.

BACA JUGA:615 Orang Diamankan Dalam Operasi Pekat Polres Indramayu, 81 Orang Resmi Tersangka

BACA JUGA:Ada Sholat Tarawih Kilat 6 Menit di Indramayu, Ini Tanggapan Ketua MUI

Pertandingan kedua tim berlangsung seru dan menarik. Persib yang sebelumnya menuai hasil kurang memuaskan, kali ini langsung menerapkan permainan menyerang.

Meski demikian peluang pertama lahir dari pemain Bhayangkara FC, Matias Mier, melalui tendangan keras dari luar kotak pinalti ketika pertandingan baru berjalan tiga menit.

Persib balik mengancam gawang Bhayangkara melalui sepakan Ciro Alves pada menit ke delapan. Sayang sepakan Ciro masih melambung di atas mistar gawang Bhayangkara yang dijaga Awan Setho.

Bomber andalan Persib Bandung, David da Silva sempat membuat seisi stadion bersorak  ketika berhasil menyarangkan gol pada menit ke-19. Namun gol tersebut dianulir wasit karena da Silva dinyatakan dalam posisi off side.

BACA JUGA:Polres Indramayu Musnahkan Barang Bukti Miras, Narkotika, dan Knalpot Bising

Bhayangkara juga kembali menebar ancaman pada menit ke-22 melalui tendangan Sani Rizki Fauzi, namun berhasil dimentahkan kiper Persib, Teja Pakualam.

Gol yang ditunggu-tunggu para bobotoh akhiirnya tiba pada menit ke-37. Melalui serangan bertubi-tubi yang dilancarkan pasukan Maung Bandung, Daisuke Sato akhirnya mampu merubah skor menjadi 1-0. Gol ini bertahan hingga babak pertama usai.

Memasuki babak kedua serangan Persib Bandung semaki ngencar. Beckham Putra nyaris saja mencetak gol, namun tendangannya berhasil diamankan kiper Bhayangkara Awan Setho, ketika babak kedua baru berjalan lima menit.

Gelandang Timnas U-20 Robi Darwis juga mendapatkan peluang emas, namun tendangan kerasnya hanya mengenai tiang gawang.

BACA JUGA:Salat Tarawih di Masjid Sheikh Zayed Solo, Yuk Ikutin Caranya  

Serangan bertubi-tubi yang dilakukan pasukan LuisMilla akhirnya membuahkan hasil. David da Silva berhasil menggandakan keunggulan menjadi 2-0 pada menit ke-67.

Namun enam menit berselang Bhayangkara mampu memperkecil ketertinggalan melalui gol Alex Martin Ferreira, dan merubah skor menjadi 2-1.

Giol ini membangkitkan semangat pemain Bhayangkara, dengan terus berusaha menyamakan skor. Namun waktu 94 menit yang disediakan wasit tak mampu merubah skor 2-1 untuk kemenangan Persib Bandung.

BACA JUGA:Asyik! Jalan Tol Cisumdawu Bakal Dibuka Per 15 April 2023

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: