Masjid Miftahul Huda Widasari Menggandeng Pusmolis S16 Ajak Jamaah Gemar Membaca

Anak-anak sedang membaca buku dari Perpustakaan S16, di halaman Masjid Miftahul Huda, Ahad (9/3/2025). --radarindramayu.id
RADARINDRAMAYU.ID — Masjid Miftahul Huda Desa/Kecamatan Widasari bekerja sama dengan Pusmolis (perpustakaan motor listrik) pada Perpustakaan S16 mengajak jamaah gemar membaca, di halaman masjid, Ahad, 9 Maret 2025.
Masjid Miftahul Huda Widasari, yang terletak di perbatasan dua desa, yaitu Desa Kongsijaya dan Desa Widasari, telah menjadi pusat kegiatan yang tidak hanya berfokus pada ibadah, tetapi juga pengembangan pendidikan dan literasi.
Pada sore menjelang buka puasa pada Ahad, 9 Maret 2025, masjid ini meluncurkan sebuah program baru yang menarik perhatian jamaah, yaitu "Lapak Baca Masjid."
Program ini hasil kerja sama dengan Perpustakaan S16 melalui program Pusmolis Go to Masjid.
Maulana Hamzah, Ketua DKM Masjid Miftahul Huda, memberikan apresiasi tinggi terhadap gerakan lapak baca yang digagas oleh Pusmolis S16.
"Membaca adalah perintah pertama yang diberikan Allah SWT kepada Nabi Muhammad SAW. Setiap muslim wajib untuk belajar dan memiliki pengetahuan agar hidupnya lebih mudah. Kehadiran Pusmolis S16 di Masjid Miftahul Huda adalah langkah positif yang dapat membentuk karakter jamaah," ujar Maulana Hamzah sambil mempersiapkan acara buka puasa bersama.
BACA JUGA:Gelandang Serang Berdarah Batak, Samuel Silalahi Dipanggil Timnas U-21 Norwegia
Deny Alfito, Wakil Ketua Irmas Miftahul Huda Widasari, merasa bangga dengan adanya program kolaborasi ini.
"Masjid Miftahul Huda menjadi sarana yang sangat bermanfaat bagi masyarakat dua desa, Kongsijaya dan Widasari. Gerakan literasi seperti ini memberikan edukasi yang bermanfaat dan memperkuat peran masjid sebagai tempat yang tidak hanya untuk ibadah, tetapi juga untuk perkembangan ilmu pengetahuan," kata Deny Alfito saat menyambut para pengunjung yang menikmati buku-buku yang disediakan.
Program lapak baca ini disambut baik oleh berbagai kalangan, termasuk anak-anak dan pelajar.
Salah satunya adalah Putra Japran, seorang siswa kelas 2 SDN 1 Widasari, yang mengaku senang membaca buku yang penuh gambar.
"Buku yang saya baca tadi banyak gambarnya dan kata-katanya penuh hikmah. Salah satunya yang saya pelajari adalah berbakti kepada orang tua adalah kewajiban seorang anak," ungkap Putra Japran dengan antusias.
BACA JUGA:Pierluigi Collina Kenang Tiga Momen Paling Berkesan dalam Karier Wasitnya
Tak hanya anak-anak, remaja juga ikut merasakan manfaat dari lapak baca ini. Danil Mutaqin, siswa kelas 11 SMA NU Widasari, mengungkapkan bahwa dirinya baru saja selesai membaca buku tentang Awal Kehidupan Manusia Purba.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: