Supendi Tiba di Bongas Menjelang Maghrib, Disambut Isak Tangis

Supendi Tiba di Bongas Menjelang Maghrib, Disambut Isak Tangis

Kedatangan mantan Bupati Indramayu, Supendi disambut isak tangis warga, Selasa 6 September 2022-Kholil Ibrahim-

Radarindramayu.id, INDRAMAYU – Mantan Bupati Indramayu,  Supendi, akhirnya benar-benar bisa menghirup udara bebas.

Setelah keluar dari Lapas Sukamiskin Bandung, Selasa, 6 September 2022 siang, Supendi langsung pulang menuju rumah orangtuanya di Bongas, Kabupaten Indramayu.

Supendi tiba sekitar pukul 17.40 atau menjelang maghrib, dan langsung disambut peluk haru serta isak tangis. Ratusa warga yang sudah menunggu sejak siang, bahkan pagi, langsung menyambutnya.

Mereka bukan hanya kerabat dan saudara. Namun juga tokoh masyarakat, tokoh ulama, kuwu, tokoh perempuan, hingga masyarakat biasa yang merupakan simpatisan Supendi.

BACA JUGA:Supendi Dijadwalkan Pulang ke Bongas, Tengok Orang Tua Sakit

Mereka rela berdesakan untuk berjabat tangan hingga berpelukan. Tenda yang terpasang di depan rumah orangtua Supendi pun terlihat penuh dijejali manusia.

Sementara itu raut muka Supendi terlihat bahagia bercampur haru. Matanya tampak bekaca-kaca dan tak kuasa membendung air mata.   

Supendi memang memutuskan untuk langsung pulang ke kediaman orangtuanya di Bongas, untuk menjenguk  orangtaunya yang sedang sakit.

Seperti diberitakan, mantan Bupati Indramayu Drs H Supendi MSi hari ini dikabarkan sudah bisa menghirup udara bebas hari ini, Selasa, 6 September 2022, setelah menjalani penahanan di Lapas Sukamiskin Bandung, sejak 22 Juli 2020.

BACA JUGA:BREAKING NEWS : Mantan Bupati Indramayu Supendi Hari Ini Bebas

Kabar bebasnya mantan Bupati Indramayu  Drs H Supendi MSi ini sudah beredar luas di masyarakat Indramayu. Pasalnya, Supendi memang merupakan salah satu tokoh yang cukup berpengaruh di Kota Mangga.

Selain pernah menjabat Bupati Indramayu menggantikan Hj Anna Sophanah, Supendi juga pernah menjabat Wakil Bupati saat kepemimpinan Bupati Hj Anna Sophanah, dan sejumlah jabatan penting lainnya.

Kabar bebasnya mantan Bupati Indramayu Drs HSupendi MSi juga dibenarkan oleh sejumlah tokoh dan politisi di Kabupaten Indramayu.

Salah seorang pengurus  Partai Golkar Kabupaten Indramayu, saat dimintai komentarnya juga membenarkan kalau Supendi memang hari ini akan bebas.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: