Warga Balongan Dukung Taufik Nyabup

Senin 17-02-2020,11:16 WIB
Reporter : Leni Indarti Hasyim
Editor : Leni Indarti Hasyim

KEHADIRAN tokoh Indramayu Dr H Irianto MS Syafiuddin alias Kang Yance, didampingi mantan Bupati Hj Anna Sophanah SH pada kegiatan sepeda santai, mampu mengobati kerinduan masyarakat Indramayu. Kerinduan masyarakat juga cukup beralasan, karena beliau banyak berjasa dalam kemajuan pembangunan di Kota Mangga. Kegiatan sepeda santai dilepas oleh Ketua Harian DPD Partai Golkar yang juga Plt Bupati Indramayu H Taufik Hidayat SH MSi, Sabtu (15/2) pukul 07.30, di Halaman Kantor Pendopo Indramayu. Sejumlah elemen masyarakat, mulai menduga-duga bahwa munculnya kedua tokoh panutan itu sudah jelas bakal merestui majunya Taufik Hidayat sebagai calon bupati Indramayu pada pilkada yang akan dihelat pada 23 September 2020 mendatang. Tampak ikut bersama peserta sepeda santai adalah mantan Sekda Indramayu, H Cecep Nana Suryana Toyib, para purna bakti yang tergabung dalam wadah Persatuan Weredatama Republik Indonesia (PWRI) dan sejumlah tokoh masyarakat Indramayu. Rute yang ditempuh para peserta sepeda santai ini antara lain jalan Pasar Mambo, belok kiri menuju arah Jalan Ahmad Yani lalu lurus ke arah Jalan Jendral Sudirman. Selanjutnya mereka menuju jalan Desa Singaraja lalu finish di wisata Balongan Indah Kecamatan Balongan Indramayu. Pantauan Radar Indramayu di lokasi wisata kebanggaan warga Balongan, tokoh Partai Golkar Kang H Yance bersama Kang H Taufik dan Bunda Hj Anna, disambut antusias oleh masyarakat Balongan. Mereka berebut untuk bisa bersalaman dan foto bareng dengan Kang Taufik, yang digadang-gadang bakal nyalon bupati (nyabup) dari Partai Golkar. “Terus terang saya bersama masyarakat Balongan, tidak ada pilihan lain kecuali Kang Taufik. Apalagi sekarang Kang Yance bersama Bunda Hj Anna, kelihatannya sudah memerikan dukungan kepada Plt Bupati Indramayu,” jelas Asep. (adv)

Tags :
Kategori :

Terkait