KTNA Siap Dukung Swasembada Pangan Berkelanjutan di Indramayu
DUKUNG: Para pengurus dan anggota KTNA Kabupaten Indramayu yang siap sukseskan program swasembada pangan berkelanjutan, Rabu (14/1/2026).-Anang Syahroni-radarindramayu
INDRAMAYU, RADARINDRAMAYU.ID – Sebagai bentuk dukungan terhadap program Asta Cita Presiden Prabowo terhadap swasembada pangan nasional, Kontak Tani Nelayan Andalan (KTNA) Kabupaten Indramayu siap dukung swasembada pangan berkelanjutan di Kabupaten Indramayu.
Komitmen itu ditunjukan dengan kesiapan para pengurus dan anggota KTNA Kabupaten Indramayu saat membahasa program percepatan Musim Tanam (MT) di Kabupaten Indramayu.
“Ada beberapa langkah yang diambil sebagai upaya dukungan kami terhadap program strategis Pemerintah Pusat swasembada pangan seperti mendorong percepatan tanam untuk MT 1 tahun 2026,” ucap Ketua KTNA Kabupaten Indramayu, H Sutatang, Rabu (14/1/2026).
Tak hanya itu saja, Sutatang mengungkapkan langkah lainnya seperti penggunaan varietas unggul baru, serta penanganan pasca panen yang menggunakan mekanisasi pertanian yang bisa mempercepat proses pengolahan lahan.
BACA JUGA:Dukung Program Strategis Pemerintah, BRI Terima Penghargaan dari Kementerian IMIPAS
Ia menyebutkan setidaknya ada 4 aspek dalam swasembada pangan berkelanjutan, pertama aspek sosial dan ekonomi, kedua aspek diversifikasi pangan, ketiga aspek ekologi dengan sistem pertanian yang ramah lingkungan, dan keempat aspek ketahanan dan gizi.
“Intinya swasembada pangan berkelanjutan itu mewujudkan sistem pangan yang berdaulat, kuat, adil, dan lestari untuk sekarang dan dikemudian hari yang bisa dilanjutkan oleh anak cucu, generasi masa depan bangsa,” ujarnya.
Namun dalam mewujudkan itu semua, sambung Sutatang, membutuhkan sinergi dan kolaborasi semua pihak yang berkepentingan termasuk dukungan dari Pemerintah Daerah juga seperti penyediaan benih padi varietas unggul, infrastruktur pertanian seperti jalan-jalan pertanian dan sistem irigasi yang bagus, pengawalan pengendalian organisasi pengganggu tumbuhan (OPT), dan penggunaan alat pertanian untuk penanganan pasca panen.
“Percepatan MT 1, kami targetkan selesai pada pertengahan Februari 2026 bisa tanam semua untuk di Kabupaten Indramayu seluas 135.000 hektare. Akan ami kawal oleh para Ketua dan anggota KTNA disetiap Kecamatan,” turutnya.
BACA JUGA:Selama Tahun 2025 Lebih dari 812 Ribu Wisatawan Berkunjung ke Indramayu
Ia berharap dengan komitmen dari seluruh anggota KTNA Kabupaten Indramayu dan diperkuat oleh Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) Kabupaten Indramayu bersama para PPL dan POPT program prioritas pemerintah dalam swasembada pangan berkelanjutan bisa tercapai.
“Perlu adanya sinergitas untuk wujudkan itu semua, kami optimistis ya ketika semua saling dukungan program baik untuk ketahanan pangan berkelanjutan nasional bisa terwujud, khususnya di Kabupaten Indramayu,” kata Sutatang. (oni)
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:

