FOMO! Komentar Tegas PSSI Soal Tagar STYOUT dari Netizen, 'Kita Harus Fokus, Tidak Usah Memecah'

Rabu 30-10-2024,16:05 WIB
Reporter : Andika Satria
Editor : Andika Satria

RADARINDRAMAYU.ID - PSSI Tanggapi Tagar #STYOUT: Fokuskan Dukungan untuk Timnas Indonesia!

Usai laga kualifikasi Piala Dunia 2026 antara Timnas Indonesia dan Timnas China yang berakhir mengecewakan, muncul seruan netizen Indonesia melalui tagar #STYOUT.

Kegaduhan ini pun menarik perhatian Exco PSSI, Arya Sinulingga, yang menilai desakan tersebut dapat berdampak negatif bagi pelatih Shin Tae-yong dan performa tim nasional secara keseluruhan.

Menurut Arya, tagar #STYOUT dapat menciptakan tekanan berlebih pada pelatih Shin Tae-yong dan malah berisiko memperburuk hasil Timnas Indonesia.

BACA JUGA:Menyangkal Keras! Ini Tanggapan PSSI Soal Shin Tae-yong Out, 'Kita yang Rugi'

Ia menyerukan agar masyarakat mendukung pelatih dan tim dalam situasi yang sudah mendekati masa krusial.

“Kita semua ingin kompak dulu, jangan dipecah ini itu. Karena jangan dulu kita bilang STY out, kita ini butuh kekompakan karena waktu sudah mepet, nanti pelatih bisa stres, kita juga yang rugi,” tegas Arya Sinulingga pada Rabu (30 Oktober 2024), dikutip oleh Radarindramayu.id.

Pentingnya Dukungan Publik Saat Melawan Jepang

Arya juga menekankan bahwa laga melawan Jepang akan menjadi ujian penting bagi Timnas Indonesia, terutama dalam mengamankan poin.

BACA JUGA:Prabowo Targetkan Nama Indonesia Ada Dalam Piala Dunia, Minta Panggil Pemain Keturunan untuk Gabung Timnas

Publik diharapkan memberi dukungan penuh agar tim dapat tampil maksimal dalam pertandingan kandang yang krusial ini.

“Kita masih tunggu prosesnya lawan Jepang karena ini krusial. Kenapa krusial? kita sisa 6 pertandingan lagi di R3, 4 pertandingan jadi tuan rumah dan harus menang,” jelasnya.

Arya menambahkan, “Ya jadi jangan kehilangan poin. Lawan Jepang seri, jadi cari poin tambahan lagi sehabis itu.”

Arah ke Depan: Dukung Timnas Sepenuhnya

BACA JUGA:Warga Kecamatan Sukagumiwang Antusias Sambut Program Laboling

Kategori :