RADARINDRAMAYU.ID - Dirumorkan bakal pulih bulan November oleh laman Fotmob, bagaimana nasib penjaga gawang tim nasional sepakbola Indonesia, Maarten Paes yang alami cedera?
Seperti yang diketahui sebelumnya, kiper 26 tahun ini mengalami kejadian kurang mengenakan di pergelangan tangannya, sehingga dia absen dalam beberapa laga bersama klubnya FC Dallas.
Sejak debut manis bersama Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Arab Saudi dan Australia, kini ia menjadi sosok kiper yang jadi andalan Shin Tae-yong.
Santer kabar bahwa palang pintu berpostur 192cm ini bakal absen membela Timnas saat tandang ke markas Bahrain (10 Oktober) dan China (15 Oktober), lantas apakah ia sudah pulih dari cedera?
Ketua Badan Tim Nasional (BTN) Sumardji, menegaskan bahwa Maarten Paes bisa membela Timnas Indonesia saat menerima jamuan Bahrain dan China.
Tangan kanan coach Shin ini, juga memberitahukan bahwa cedera yabg dialami oleh Paes masih termasuk dalam kategori cedera ringan.
Klubnya FC Dallas juga mengatakan pendapat yang serupa, bahwa cedera pergelangan tangan yang dialami kiper 26 tahun ini tidak terlalu menghambat performanya sebagai penjaga mistar gawang.
Untungnya, pihak klub Maarten melakukan perawatan dan penanganan yang cermat, hingga akhirnya proses pemulihan penjaga gawang kelahiran Nijmegen ini, bisa lebih cepat untuk sembuh.
BACA JUGA:Kesaksian Wisatawan Ungkap Detik-detik Kecelakaan di DH Garden Kuningan, 3 Penumpang Meninggal Dunia
"Sampai dengan tadi siang, kita coba koordinasi dengan Maarten, dan kondisinya sudah baik, insya allah mudah-mudahan tidak ada apa-apa dan bisa bermain buat Timnas," ujar Sumardji.
"Kondisi Maarten sudah sangat membaik dan sore ini tadi para pemain sudah berkumpul, dan ofisial juga sudah berkumpul semua di hotel mandarin," tambahnya.
"Semua pemain sudah saya cek semua untuk mengetahui kondisinya, tidak ada yang cedera. Dan kalaupun ada yang sakit, nanti sambil perjalanan ke Bahrain, tim terapi sudah siap ambil posisi," imbuhnya.
Dari pernyataan Ketua BTN, setidaknya informasi mengenai ketidakpastian Maarten Paes yang bakal absen saat lawan Bahrain dan China, akhirnya bisa terjawab.
BACA JUGA:Kepergok Pake Cara Licik, PSSI Ingin Bahrain Dapat Hukuman dari FIFA! 'Harus Ada Hukuman Berat'