INDRAMAYU- Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A) Kabupaten Indramayu, menghelat kegiatan sosialisasi tentang kabupaten layak anak di Aula DP3A, Rabu (10/11).
Hadir sebagai narasumber adalah Dekan Fakultas Hukum Universitas Wiralodra (Unwir), Syamsul Bahri Siregar SH MH. Samsul juga penyusun naskah akademik dan rancangan peraturan daerah (Perda) tentang Kabupaten Layak Anak (KLA) pada tahun 2019.
Syamsul menyampaikan, dalam materi muatan Perda Penyelengaraan Kabupaten Indramayu Layak Anak juga terdapat 5 ruang, diantaranya pemenuhan hak-hak anak.
“Penyelengaraan KLA ini dapat terwujud apabila adanya sinergitas dan komitmen antara pemerintah daerah dengan stakeholder yang ada,” ujar Samsul. (rls/dun)