Pawidya SMKN 1 Lelea Lepas Angkatan Ke-18

Pawidya SMKN 1 Lelea Lepas Angkatan Ke-18

PELEPASAN: Acara pawidya siswa dan siswi SMKN 1 Lelea angkatan ke-18 tahun akademik 2023/2024 diisi dengan sejumlah penampilan kreativitas siswa dan sungkeman, kemarin.-Anang Syahroni-RADAR INDRAMAYU

LELEA, RADARINDRAMAYU.ID -SMKN 1 Lelea menggelar pawidya angkatan ke-18, sebanyak 470 siswa dan siswi dari 6 kompetensi keahlian, Sabtu (18/5).

Acara pelepasan peserta didik kelas 12 dan 13 tahun 2023-2024 dengan mengangkat tagline Selesai bukan Berarti Usai, Mari Sukseskan Masa Depan itu, berlangsung semarak.

Acara dimulai dengan iring-iringan siswa dan siswi dari masing-masing jurusan dan akademik. Acara bertambah semarak dengan menampilkan pentas seni dan sederetan bakat yang dimilki oleh siswa SMKN 1 Lelea untuk menghibur semua siswa dan warga SMKN 1 Lelea dan tamu undangan.

Kepala SMKN 1 Lelea, H Hadi Mulyono SPd MM mengatakan, dirinya mengucapkan banyak syukur dan bangga terselenggaranya acara pawidya yang digarap secara profesional dan penuh kreativitas oleh anak didiknya.

BACA JUGA:Dinas Kehutanan Resmikan Pasar Pasisian Leuweung yang Dimeriahkan oleh Pelaku UMKM

Dan lebih bangga lagi, kata Hadi Mulyono, para lulusan yang dilepas merupakan generasi siap berjuang demi meraih cita-cita yang mereka kejar.

“Selesai bukan berarti usai, mari sukseskan masa depan. Apa yang kalian cita-citakan bisa tercapai menjadi kuat dan terus berinovasi, mereka yang telah lulus adalah generasi hebat yang akan siap menghadapi beratnya tantangan di masa depan,” terang Hadi Mulyono.

Hadi berharap, bekal ilmu dan keterampilan yang didapat selama di bangku sekolah dapat menjadi modal bagi mereka untuk merajut masa depan lebih baik.

Selain itu, lulusan juga diharapkan bisa memilih pekerjaan yang sesuai passion dan bidangnya maupun berwirausaha sebagai pilihan dalam kehidupan yang bisa mengubah ekonomi minimal dari lingkungan keluarganya atau melanjutkan pendidikan kejenjang lebih tinggi, sehingga bisa menjadi manusia yang bermanfaat tidak hanya untuk dirinya tapi untuk orang banyak.

BACA JUGA:Bupati Nina Resmikan Sumur Bor untuk Warga Desa Eretan Wetan

“Tantangan hidup yang sesungguhnya adalah saat kalian lulus dari sekolah, untuk itu raih cita-citamu setinggi langit demi masa depan yang bahagia,” ujarnya.

Sementara itu, Ketua Panitia, Atika menjelaskan, acara pelepasan siswa kelas XII dan XIII angkatan XVIII yang dilaksanakan menghadirkan orang tua siswa dari semua jurusan.

Pihaknya, melaksanakan pelepasan pada hari Sabtu karena merupakan hari libur bagi siswa kelas X dan XI agar tidak mengganggu aktivitas belajar mengajar.

“Terimakasih kepada rekan panitia terutama kepada adik kelas X dan XI yang telah membantu terselenggaranya acara ini, mungkin ini sebagai tanda penghormatan terakhir kepada Kakak kelas mereka,” tuturnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: