Kirab Kebangsaan Merah Putih di Indramayu Berlangsung Meriah

Kirab Kebangsaan Merah Putih di Indramayu Berlangsung Meriah

Kirab Kebangsaan Merah Putih di Indramayu berlangsung meriah-utoyo prie achdi-

Radarindramayu.id, INDRAMAYU – Acara Kirab Kebangsaan Merah Putih yang berlangsung di Kabupaten Indramayu berlangsung meriah, Rabu, 21 September 2022, berlangsung meriah.

Peserta kirab dilepas Menteri Koperasi dan UMKM, Teten Masduki didampingi Kapolda Jawa Barat Irjen Pol Suntana,dan Bupati Indramayu Nina Agustina, dari depan Alun-alun Indramayu.

Peserta kirab terdiri dari para pelajar yang ada di wilayah Kecamatan Indramayu dan Sindang, serta dari satuan kerja perangkat daerah di lingkungan pemkab Indramayu.

Mereka berjalan kaki sambil membawa panji-panji maupun bendera merah putih. Ada juga pasukan drumband dari beberapa sekolah, serta sejumlah siswa mengenakan pakaiaan tradisional.

Di depan panggung kehormatan, para peserta terlihat melambaikan tangan serta mengibarkan panji-panji merah putih, membuat suasana semakin meriah.

BACA JUGA:Kebakaran Rumah di Lelea Indramayu, 22 Ekor Kambing Ikut Terbakar

Kirab Kebangsaan Merah Putih ini digelar dalam rangka Haul ke-139 Habib Umar bin Thoha bin Yahya. Selain kirab, juga digelar Bazar UMKM masih dalam rangka yang sama.

Teten Masduki yang hadir usai membuka Bazar UMKM, menyambut baik acara Kirab Kebangsaan Merah Putih. Menurutnya, acara Kirab Kebangsaan Merah Putih ini merupakan perwujudan dari rasa cinta tanah air dan bangsa.

Teten juga berharap acara ini bisa memperkokoh rasa persatuan dan kesatuan di tengah-tengah masyarakat.

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: