Muenchen Kalahkan Barcelona, Lewandowski Gagal Taklukan Sang Mantan

Muenchen Kalahkan Barcelona, Lewandowski Gagal Taklukan Sang Mantan

Robert Lewandiwski gagal menaklukan sang mantan, saat Barcelona menghadapi Bayern Muenchen di Liga Champions, Rabu14 September 2022 dini haru-@fcbayernfansir-

Radarindramayu.id, INDRAMAYU – Bayern Muenchen sukses melibas Barcelona di kandang sendiri, dalam matchday kedua LigaChampions 2022/2023, Rabu 14 September 2022 dini hari tadi.

Bermain di hadapan pendukungnya diu Stadion Allianz Arena, Muenchen unggul 2-0 melalui gol Lucas Hernadez dan Leroy Sane pada babak kedua.

Dalam laga ini  ada yang menjadi perhatian khusus, yaitu Robert Lewandowski. Pemain yang kini berseragam Barcelona ini adalah mantan  striker Bayern Muenchen. Sayang Lewandowsky gagal menaklukan sang mantan, meski memiliki sejumlah peluang.

Barcelona sebenarnya tampil agresif, dan langsung menakan pada babak pertama. Sejumlah peluang pun didapat Lewandowski dan kawan-kawan. Kehebatan kiper Manuel Neuer membuat gawang Muenchen aman.

BACA JUGA:Siap Berlaga di Piala AFC U-20, Inilah 23 Pemain Timnas U-20 Pilihan Shin Tae Yong

Memasuki babak kedua, Barcelona sebagai tim tamu tak mengendurkan serangan. Sepakan pemain Raphinha nyaris membuat Barca unggul, sayang sepakan kaki kirinya masih melenceng.

Alih-alih mencetak gol, Barcelona justru harus kebobolan di tengah asiyiknya melakukan serangan.  Berawal dari umpan Joshua Kimmich dari sepak pojok sukses ditanduk pemain belakang Lucas Hernandez pada menit 51. Skor 1-0 untuk Bayern Muenchen.

Unggul satu gol membuat para pemain Bayern Muenhen semakin pede. Muenchen akhirnya mampu menjauh lewat gol kedua. Leroy Sane meliuk di antara pemain Barcelona, dan sukses mengecoh Ter Stagen dengan sontekan kaki kanannya. Bayern unggul 2-0 dalam tempo tiga menit.

Bayern Muenchen nyaris mendapat tambahan gol lewat Jamal Musala pada menit 60. Sayang  bola sepakannya usai menerima umpan datar Sane masih melambung di atas mistar. Dua menit kemudian, Musala kembali mendapatkan peluang. Kali ini bola hasil sepakannya masih tipis di sisi kiri gawang Ter Stagen.

Barcelona juga tak tinggal diam, dan  mulai merespon lewat Pedri. Sayang, sontekannya usai menerima umpan Lewandowski di kotak penalti dan sudah mengecoh Neuer masih diselamatkan tiang gawang.

Beberapa kali Barcelona kembali bisa memainkan bola di kotak penalti Muenchen. Sayang, upaya Dembele dan Lewandowski masih belum berbuah, karena tak ada support dari pemain lainnya.

 

Hingga pertandingan berakhir, tak ada lagi gol tercipta di laga tersebut. Kemenangan ini membuat Muenchen sendirina kokoh di puncak klasemen Grup C dengan poin 6.

Sementara  Barcelona yang di matchday ke-1 berpesta gol, kini harus rela posisinya tergusur ke peringkat kedua dan dikuntit ketat Inter Milan.

Pada laga lainnya di Grup C, Inter menang atas tuan rumah Viktoria Plzen dari Republik Ceko.

Sementara itu Liverpool harus menunggu hingga menit-manit akhir untuk memastikan kemenangan 2-1 atas Ajax Amsterdamdi Grup A. Sementara klub Jerman lainnya, Bayer Leverkusen juga sukses mengkandaskan tim Spanyol lainnya, Atletico Madrid dengan skor 2-0.

Berikut Hasil Liga Champions terbaru :

Grup A

Liverpool 2-1 Ajax Amsterdam

Grup B

Bayer Leverkusen 2-0 Atletico Madrid

Porto 0-4 Club Brugge

Grup C

Viktoria Plzen 0-2 Inter Milan

Bayern Munich 2-0 Barcelona

Grup D

Sporting CP 2-0 Tottenham Hotspur

Marseille 0-1 Eintracht Frankfurt.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: