Dua Atlet Ice Skating Asal Indramayu Raih Medali Emas Di Ajang IISO

Dua Atlet Ice Skating Asal Indramayu Raih Medali Emas Di Ajang IISO

INDRAMAYYU - Dua atlet Ice Skating asal Kota Mangga Indramayu, Najwa Aidia Mekka Indrawan dan Faiqa Amira Aidia Maritza Indrawan, berhasil meraih medali emas di perhelatan Indonesia Ice Skating Open ( IISO ) 2022 dari tanggal 10 - 12 maret 2022, di BiEX ring , Mall Bintaro , Tanggerang, Banten.

Acara tahunan yang diikuti peserta dari seluruh Indonesia ini, bertujuan untuk mencari bibit unggul serta mengembangkan bakat para Ice Skater Indonesia untuk bisa berprestasi di kancah International.

Ice Skating kini sudah masuk dalam cabang olahraga yang di pertandingkan di olimpiade dunia.

Fei sapaan akrab Faiqa Amira Aidia Maritza Indrawan mengatakan dirinya butuh waktu kurang lebih 3 bulan untuk mempersiapkan diri dalam mengikuti kejuaraan ini.

Mekka sapaan akrab Najwa Aidia mekka Indrawan menambahkan, bahwa setelah lomba ini, berencana untuk mengikuti acara Ice Skating tingkat Asia yang diadakan di Thailand dan China.

Fei yang mendapatkan mendali emas untuk Solo Competion di IISO 2002 ini senang dan bangga karena anak daerah yang bisa memenangkan kejuaran berkelas ini.

Mekka berharap cabang olahraga Ice Skating ini bisa berkembang pesat di Indonesia tambah peraih medali emas untuk Couple Spotlight IISO 2022.

Mekka dan Fei berlatih Ice Skating di Oasis Centre Arena, Aeon mall , Jakarta Garden City. Ditempat ini memiliki ukuran arena ice skating standard olimpiade, sehingga latihannya nyaman dan terstandard. Berkat dukungan para pelatih / coach yang memiliki standard nasional dan international mereka bisa dengan mudah meraih juara di perhelatan akbar ini.

Harapan kedua atlet cantik yang kebetulan kakak beradik putri dari pasangan Muh Yudho Indrawan dan Afifah Rachma Damayanti ini, semoga pemerintah daerah bisa memberikan dukungan penuh kepada para atlet yang ingin menorehkan prestasinya demi mengharumkan nama baik Kota Indramayu.(oet)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: