RSUD Indramayu Buka Poliklinik VIP, Terus Tingkatkan Pelayanan Kesehatan bagi Masyarakat

RSUD Indramayu Buka Poliklinik VIP, Terus Tingkatkan Pelayanan Kesehatan bagi Masyarakat

SEGERA BEROPERASI: Poliklinik VIP RSUD Indramayu siap hadir memberikan pelayanan kesehatan bagi pasien yang menginginkan kenyamanan, kemudahan dan kecepatan.--

Radarindramayu.id, INDRAMAYU-Sebagai bentuk komitmen dalam memberikan pelayanan kesehatan terbaik bagi masyarakat di Kabupaten Indramayu, RSUD Indramayu segera membuka Poliklinik VIP.

Poliklinik yang menghadirkan dokter spesialis, dan dilengkapi pemeriksaan penunjang seperti rontgen, CT-Scan, laboratorium, dan penunjang lainnya ini, merupakan pengembangan pelayanan rawat jalan eksklusif RSUD Indramayu bagi para pelanggan atau pasien yang menginginkan kenyamanan, kemudahan, dan kecepatan pelayanan kesehatan.

Poliklinik VIP RSUD Indramayu yang akan dibuka pada 4 Juli 2022 ini, memberikan pelayanan dokter spesialis diantaranya spesialis penyakit dalam, spesialis bedah, spesialis jantung, spesialis rehab medik, spesialis syaraf yang sudah terjadwal waktunya.

Sedangkan untuk alur pendaftaran sendiri,  pasien datang dan melakukan pendaftaran di MCU atau Poliklinik VIP.

BACA JUGA:Tips Perawatan Baterai atau Aki pada Sepeda Motor

Selanjutnya, memilih dokter spesialis, kemudian dilakukan pemeriksaan, pemeriksaan penunjang farmasi/obat, dilanjutkan di kasir dalam satu tempat.

Setelah itu, tergantung kondisi pasein setelah menjalani pemeriksaan apakah bisa pulang, bisa rujuk, atau bisa juga jalani rawat inap.

Untuk saat ini Poliklinik VIP hanya melayani pasien umum. Untuk pendaftaran/reservasi dapat langsung ke Poliklinik di jam kerja atau bisa menghubungi WhatsApp 08112444420. (oni/adv)

BACA JUGA:Rumput Sintetis Masjid Agung Indramayu Dibeli Dari Importir di Bogor

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: