Wisatawan Membludak dan Macet Total Pangandaran

Wisatawan Membludak dan Macet Total Pangandaran

Kemacetan total depan Pintu Gerbang Objek Wisata Pantai Pangandaran/RMOLJabar--

Radarindramayu, PANGANDARAN - Objek wisata pantai Pangandaran membuat arus lalu lintas macet total selama berjam-jam akibat membludaknya wisatawan yang berkunjung.

Pantauan dari data Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Kabupaten Pangandaran, tercatat sejumlah 77.241 orang memasuki kawasan Objek wisata pantai Pangandaran hingga pukul 18.00 WIB.

Kapasita Objek Wisata Pantau masih dinilai baik-baik saja karena dipresiksi bisa menampung sejumlah 112.000 orang pengunjung.

BACA JUGA:Sukseskan Indramayu Bermartabat, Bupati Nina Hadir Bersama Ribuan Jamaah Salat Id

Menurut Bupati Pangandaran, Jeje Wiradinata menjelaskan, yang menjadi permasalahannya yakmi kebanyakan pengunjung berkumpul hanya di Pantai Barat Pangandaran yang berjarak 5 KM saja.

"Kalau melihat kapasitas, masih oke-oke aja. Itu orang-orang sudah mulai merasa tidak nyaman. Apalagi kalau lalu lintasnya tidak diatur," ungkap Jeje usai Apel, Rabu malam (4/5).

Sebelumnya, Jeje memperkirakan dalam sehari ketika musim libur lebaran sekarang, wisatawan yang masuk paling banyak 100.000 orang. Namun hal ini melenceng dari prediksi.

BACA JUGA:Tidak Peduli Air Laut Pasang, Ribuan Wisatawan Padati Objek Wisata Pantai

"Ini persis seperti tahun 2000-an. Kalau lihat kuota sih masih bisa, tidak ada yang harus ditutup dan dibatasi, paling besok (hari ini) kita akan saring di Emplak," jelas Jeje.

Pada kesempatan berbeda, Pelaku Usaha Pariwisata yang enggan disebutkan namanya mengatakan, kemacetan total terjadi di kawasan wisata pantai Pangandaran sejak subuh kemarin.

"Dari jam 6 pagi sampai 7 malam itu stuck. Kalau diceritain mah dari subuh, jam 7 malam itu baru merayap dan kosongnya sekitar pukul 9 malam," pungkasnya.(len/rmol)

BACA JUGA:Jadwal Timnas U-23 Indonesia di Ajang SEA Games Vietnam

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: