Di Pantura Losarang Polisi Evakuasi Pohon Tumbang
INDRAMAYU - Wilayah pantura Kecamatan Losarang, Kabupaten Indramayu tak luput dari terjangan bencana angin puting beliung, Jumat (26/2).
Sejumlah pohon dilaporkan tumbang. Ada yang sampai menutup akses jalan umum.
Seperti di jalan raya Desa Muntur-Ranjeng. Sebatang pohon ukuran besar ambruk.
Baca juga: Bertambah 9 Rumah Rusak Diterjang Puting Beliung
Arus kendaraan dari kedua arah mengalami ketersendatan.
Beruntung, petugas Polsek Losarang yang sedang malaksanakan patroli Strong Point serta sosialisasi PPKM melintas di lokasi.
Dipimpin Kapolsek Kompol H Mashudi SH MH, evakuasi pohon tumbang langsung dilakukan. Menggunakan gergaji mesin.
Anggota polisi bersama warga akhirnya berhasil menyingkirkan batang pohon yang menghalangi jalan. Arus lalulintas pun kembali normal. (kho)
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:

