Minat Lulusan Lanjut Ponpes Cukup Tinggi

Minat Lulusan Lanjut Ponpes Cukup Tinggi

INDRAMAYU-Keputusan orang tua dalam memilih lembaga pendidikan untuk sekolah anak-anaknya saat ini dirasakan berbeda dari beberapa tahun sebelumnya.

 

Kini mayoritas orang tua memilih menyekolahkan anaknya ke sekolah swasta berbasis Islami seperti boarding maupun pondok pesantren. Alasanya demi menjaga moral dan membentuk karakter anak dengan memperdalam ilmu agama.

 

Hal itu diakui Kepala Sekolah Dasar Unggulan Muhammadiyah (SDUM) Patrol Indra Mahendra ST. “Iya, sekarang para orang tua sangat memperhatikan pendidikan agama untuk anak-anaknya. Tidak mau asal pilih sekolah. Tapi memilih yang benar-benar berkualitas dibidang akademik sekaligus memiliki program unggulan di bidang keagamaannya juga,” katanya kepada Radar Indramayu, Rabu (6/4).

 

Sebagai contoh di SDUM Patrol. Dari sebanyak 27 siswa kelas 6, hampir 70 persennya memiliki keinginan untuk melanjutkan pendidikan di pondok pesantren maupun sekolah dengan konsep boarding school atau sekolah Islam berasrama.

 

BACA JUGA:

 

 

Menurut Indra Mahendra, pilihan tersebut juga atas dorongan dari para orang tua. Supaya anak-anaknya memperoleh pendidikan yang bermutu dan mengintegrasikan kecerdasan intelektual, emosional, spiritual dan kecakapan hidup sesuai ajaran Islam.

 

“Disamping memang orang tua juga berkeinginan agar anak-anaknya memperdalam Alquran, menjadi hafiz quran,” ucapnya.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: