Patrick Kluivert Serta Tim Scouting Ada di Inggris, Ternyata Blusukan Cari Pemain Keturunan

Minggu 26-01-2025,06:55 WIB
Reporter : Rafly W
Editor : Rafly W

RADARINDRAMAYU.ID - Pelatih Timnas Indonesia, Patrick Kluivert beserta tim scouting terpantau ada di Inggris dengan membawa suatu misi khusus. 

Misinya adalah mencari dan pemain keturunan, agar bisa lakoni proses naturalisasi. Dan, di tanah Britania Raya, terdapat pula pemain keturunan Indonesia. 

Dengan hadirnya Patrick beserta tim scouting di Inggris, maka dia berpeluang untuk membujuk beberapa pemain keturunan yang masih belum berstatus sebagai WNI. 

Dan ternyata, di Inggris baik di Premier League maupun Championship, terdapat beberapa pemain keturunan dari Indonesia, kira-kira siapa saja pemainnya? 

BACA JUGA:Kabar Baik! Menpora Dito: Ole Romeny Sumpah WNI Bulan Ini! Siap Debut Lawan Australia

Untuk pemainnya sendiri ada Ian Maatsen, Pascal Struijk, Million Manhoef, dan Jenson Seelt, mereka dikabarkan memiliki darah Indonesia dari garis keturunannya. 

Namun, yang membedakan dari nama-nama tersebut, adalah Maatsen yang merupakan pemain grade A dengan harga pasar fantastis karena mentas di Premier League. 

Selain itu, pemain seharga Rp556,21 Miliar ini juga berpotensi untuk gabung dengan Timnas, apabila merujuk dari statistiknya yang belum pernah membela Belanda Senior. 

Maatsen tercatat hanya membela Belanda U21, itupun tampil dalam babak kualifikasi Piala Eropa, bukan turnamen sebenarnya, yang memiliki status grade A pula. 

BACA JUGA:Exco PSSI Ikhlas Tidak Naturalisasi Mitchel Bakker, Diluar Aturan FIFA Karena Tidak Eligible

Dan, kehadiran Kluivert beserta tim scouting di Inggris, bisa saja membawa Ian Maatsen, apabila berhasil dibujuk untuk mau bergabung ke Timnas lewat jalur naturalisasi. 

Selain adanya Maatsen, nama Pascal Struijk juga jangan dipandang sebelah mata, dia juga merupakan pemain grade A, dengan harga pasar yang cukup fantastis pula. 

Pemain bek seharga Rp278,11 Miliar ini, juga memiliki kans besar untuk dinaturalisasi, lantaran dia belum pernah sama sekali mencatatkan debut di Belanda senior. 

Terakhir kali Struijk membela Belanda, itupun sudah terjadi sangat lama. Lebih dari 3 tahun yang ternyata sesuai pula dengan aturan FIFA pasal 7 perihal naturalisasi pemain. 

BACA JUGA:Kabar Baik! Menpora Dito: Ole Romeny Sumpah WNI Bulan Ini! Siap Debut Lawan Australia

Kategori :