RADARINDRAMAYU.ID - Mengejutkan pemain muda berbakat Dean James, yang merupakan pemain Eradivisie milik klub Go Ahead Eagles siap berkontribusi untuk memperkuat Timnas Indonesia.
Ini menjadi kabar baik untuk Timnas Indonesia dan juga STY yang merupakan pelatih Timnas, karena hadirnya Dean James bisa menambah gaya permainan yang baru.
Dean merupakan pemain yang berposisi sebagai bek kiri di klub Go Ahead Eagles, dirinya secara terang-terangan menyatakan ingin berkontribusi untuk perkuat Timnas Indonesia.
Dan ia mengaku siap untuk memperkuat Indonesia di Kompetisi-kompetisi bergengsi, ini akan menjadi sangat menarik dalam kekuatan Skuad Garuda Indonesia.
Dikarenakan, banyak nya talenta muda berbakat yang sangat terbuka untuk bisa bergabung dengan Timnas Indonesia, dan tentunya Dean bisa menjadi opsi pilihan STY jika ada pemain yang cedera.
Pemain muda yang berusia 24 tahun ini, memang memiliki kualitas bermain yang sangat apik dalam menjaga lini belakang bersama Go Ahead Eagles di Eradivisie.
Berdarah Indonesia-Belanda, Dean James bersama klub Go Ahead Eagles telah tampil sebanyak 15 kali di kompetisi Eradivisie dan berhasil mencetak 1 Gol.
Sebuah gol yang tercipta nya di musim ini, menjadi bukti bahwa ia tidak hanya menjadi pemain yang handal dalam menjaga lini belakang, akan tetapi ia juga handal dalam memanfaatkan peluang.
Permainan nya yang apik, serta cara bermain nya yang solid dalam menjaga lini belakang bisa sangat berguna untuk menambah kekuatan Timnas Indonesia jika dirinya siap di naturalisasi.
Untuk saat ini, PSSI yang berada di bawah kendali Erick Thohir telah melakukan sebuah program naturalisasi, bertujuan untuk memudahkan pemain Diaspora yang memiliki garis keturunan Indonesia.
Sehingga nantinya, pemain-pemain berkualitas seperti Dean James bisa lebih mudah untuk menjadi bagian dari Warga Negara Indonesia (WNI), dengan cara di naturalisasi.
Hal ini juga bertujuan untuk meningkatkan kualitas Timnas Indonesia di sepakbola, untuk bisa bersaing di level-level yang lebih kompetitif hingga di kancah internasional.