Dalam wawancaranya dengan Euronews pada Minggu (10/11/2024), Rhysh mengungkapkan, "Saya yakin Timnas Indonesia bisa melaju ke Piala Dunia 2026." ujarnya.
Bukti nyata bisa dilihat dari kemampuan Jay Idzes dan rekan setimnya yang mampu menahan gempuran tim-tim besar Asia seperti Arab Saudi, Australia, dan Bahrain.
"Kita sudah melihat kemampuan mereka bertahan melawan tim-tim besar dan sukses meraih poin," ungkapnya.
Lebih lanjut, Rhysh menganggap bahwa Timnas Indonesia mulai mampu mewujudkan tujuan jangka panjangnya dalam menciptakan tim yang kompetitif.
“Mereka kini sudah cukup kuat dalam mewujudkan apa yang mereka inginkan serta apa yang bisa mereka raih,” tambahnya.
Hal ini juga tak lepas dari peran Shin Tae-yong yang dinilai sukses membawa perubahan besar dalam pola permainan Garuda.
Dengan pengalaman yang dimilikinya sebagai pelatih berkelas internasional, Shin dianggap berhasil meningkatkan kualitas permainan Indonesia secara signifikan.
"Kehadiran Shin sangat krusial. Ia menambah banyak pengalaman dan kita tahu kiprahnya bersama Timnas Korea Selatan, serta apa yang berhasil ia capai di sana," tutur Rhysh.
BACA JUGA:Shin Tae-yong Tegaskan Pentingnya Teknik Dasar dan Attitude Bagi Pemain Timnas Indonesia
Pelatih asal Korea Selatan ini dinilai pintar dalam membangun skuad muda yang berpotensi menjadi tulang punggung masa depan Timnas Indonesia.
Keyakinan Rhysh Roshan semakin kuat ketika melihat potensi Timnas Indonesia untuk bisa bersaing di Grup C bersama Jepang, Arab Saudi, dan Australia yang sudah langganan masuk Piala Dunia.
“Jika Anda melihat kualitas yang dimiliki Indonesia saat ini, mereka mampu bersaing dan menembus posisi keempat,” cetusnya.
Menurut Rhysh, persaingan Indonesia lebih ketat dengan Bahrain dan China ketimbang Jepang atau Arab Saudi. “Indonesia saat ini berada di level yang lebih baik daripada apa yang bisa ditawarkan China,” tambahnya.
BACA JUGA:Bawaslu Temukan Ratusan Surat Suara Rusak Saat Sorlip