RADARINDRAMAYU.ID – Siapa yang tak kenal dengan Rumbah Darinih? Kuliner khas Indramayu ini telah menjadi primadona tersendiri bagi para pecinta pedas.
Berbahan dasar kangkung yang segar dan dilumuri sambal kacang yang kaya rasa, Rumbah Darinih berhasil memikat lidah para penikmatnya dari pelbagai daerah di Jawa Barat.
Nama "Darinih" sendiri diambil dari nama sang penjual, yakni Ibu Hj Darinih.
Berdasarkan penuturan Merlin, anak Ibu Hj Darinih yang kini meneruskan bisnis keluarga, warung Rumbah Darinih memiliki banyak pelanggan bukan hanya dari Indramayu, melainkan dari luar Indramayu.
"Kemarin (7/11) ada yang datang ke sini, ngakunya dari Jakarta, terus sorenya ada dari Lampung," ujar Merlin saat ditemui radarindramayu.id pada Jumat, 8 November 2024.
Warung yang berdiri sejak 1995 memiliki tiga menu, yaitu rumbah kangkung, rumbah soun, dan rujak petis.
"Saya meneruskan bisnisnya ibu, ini udah ada sejak 1995. Di sini ada tiga menu; rumbah kangkung, rumbah soun, dan rujak petis," tambahnya.
Warung yang terletak di Desa Eretan Kulon Kecamatan Kandanghaur ini selalu ramai dikunjungi pembeli.
Setiap harinya, warung Rumbah Darinih buka mulai pukul 07.00 hingga 17.00 WIB. "Gak ada hari libur, libur atau tutup kalau ada acara tertentu aja, misalnya menghadiri wisuda," tambah Merlin.
Dina, salah satu pelanggan setia Rumbah Darinih, mengungkapkan alasan dirinya menyukai kuliner ini.
"Aku suka perpaduan rasa sambalnya yang pedas, asam, dan asin. Menu favorit aku di sini yaitu rumbah kangkung dan soun dicampur," ungkapnya.
BACA JUGA:Tinggalkan ADO Den Haag, Ternyata Rafael Struick Sudah Jalin Kontrak dengan Brisbane Roar Sejak Lama
Daserih, pelanggan lainnya, mengaku berlangganan karena jaraknya yang dekat dari rumah dia, dan rasa sambalnya yang enak.
"Saya udah langganan di sini, lagian juga rumahnya dekat, saya dari Desa Wirakanan, masih tangga desa. Yang paling utama di sini, tuh, terkenal karena sambalnya yang enak," ujar Daserih.