RADARINDRAMAYU.ID – Taman Keanekaragaman Hayati (Kehati) di Kelurahan Margadadi Kecamatan/Kabupaten Indramayu, menjadi destinasi wisata edukasi yang menarik dan bermanfaat bagi anak-anak sekolah. Taman ini menyediakan flora dan fauna yang menawarkan pengalaman belajar langsung mengenai pentingnya menjaga kelestarian alam.
Taman dengan luas 3,8 hektar ini adalah hasil kerjasama antara pemerintah kabupaten (pemkab) Indramayu melalui Dinas Lingkungan Hidup (DLH) dan PT. Polytama Propindo, sebagai bagian dari upaya konservasi serta pelestarian flora dan fauna yang terancam punah.
Taman Kehati Indramayu menyediakan berbagai wahana edukatif yang dapat mengajak siswa untuk lebih mengenal ekosistem, jenis-jenis tumbuhan langka, serta satwa yang dilindungi seperti Rusa Jawa (Cervus Timorensis).
Anak-anak dapat mengikuti tur keliling taman sambil diajarkan tentang hubungan antara tumbuhan, hewan, dan lingkungan yang saling bergantung satu sama lain.
Kegiatan wisata edukasi ini juga dilengkapi dengan berbagai program interaktif, seperti praktik menanam tanaman hidroponik, serta sesi pemberian makan kepada hewan yang ada di taman.
BACA JUGA:Informasi Langsung dari Anggota DPR RI, Mauro Zijlstra dan Ole Romeny jadi Target Naturalisasi
Selain itu, Taman Kehati juga menyediakan fasilitas taman bermain bagi anak-anak yang memang dunianya "bermain." Hal ini disampaikan oleh perwakilan dari DLH Kabupaten Indramayu, Saekhu Kujaeri, "Kami menyediakan juga taman bermain bagi anak-anak, yang aman bagi mereka."
Taman Kehati juga menyuguhkan berbagai fasilitas pendukung, seperti tempat beristirahat, dan pusat informasi yang dilengkapi dengan tema yang menarik bagi anak anak.
Masyarakat dan pihak sekolah juga dapat melakukan kunjungan ke Taman Kehati Indramayu, dengan melakukan perizinan terlebih dahulu ke pihak Dinas Lingkungan Hidup (DLH),
"Pun dengan anak anak sekolah untuk datang edukasi itu lewat Pemkab Indramayu, yaitu DLH," ujar Siena selaku CSR Supervisor PT. Polytama Propindo.
Kontributor Tulisan: Rafif, Wartawan Magang Radar Indramayu.