RADARINDRAMAYU.ID- Rochy Putiray, legenda sepak bola Indonesia, mengungkapkan kegeramannya terhadap kritik yang terus dilontarkan kepada Timnas Indonesia, khususnya terkait kinerja mereka di bawah pelatih Shin Tae-yong.
Rochy merasa heran mengapa masih banyak suara negatif meskipun tim Garuda telah menunjukkan kemajuan yang signifikan, terutama dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Di mana mereka berhasil mencapai putaran ketiga, prestasi yang belum pernah dicapai sebelumnya.
“Emang kita pernah lolos ronde 3 ini? Belum ada kan? Jadi apalagi yang harus didiskusikan? Ya memang mereka (Timnas Indonesia sekarang) bagus, layak dipertahankan,” tutur Rochy.
BACA JUGA: Indonesia Dinilai Tidak Ramah! Sekjen AFC Minta Indonesia Jadi Tuan Rumah yang Baik
Menurut Rochy, prestasi ini harus diakui dan diapresiasi oleh publik dan penggemar sepak bola Indonesia. Ia menegaskan bahwa tidak ada alasan untuk meremehkan kualitas tim saat ini, yang telah terbukti mampu bersaing di level yang lebih tinggi.
Meskipun timnas Indonesia mengalami kekalahan saat melawan Bahrain dan China. Ia menyatakan reaksi negatif dari masyarakat setelah kekalahan di kandang Tiongkok, menyatakan bahwa dukungan yang kuat seharusnya diberikan, bukan kritik yang tidak membangun.
“Buat saya menanggapi-tanggapan miring dari pecinta sepak bola, ya mungkin karena otak mereka aja yang miring. Mereka aja berpikir untuk membantu Timnas aja belum tentu, tapi komen banyak. Kita tinggal support aja, apa susahnya, sih? katanya.
Rochy menekankan pentingnya dukungan masyarakat terhadap Timnas Indonesia, mengingat mereka telah mencapai level yang lebih baik.
BACA JUGA: Legenda Timnas Indonesia, Rochy Putiray Sebut Timnas Sekarang Beruntung Punya Shin Tae-yong
Ia juga optimis, Timnas Indonesia di bawah asuhan Shin Tae-yong saat ini bisa mencapai hasil yang memuaskan dan berpeluang untuk lolos ke babak empat Kualifikasi Piala Dunia.
“Saya optimis dengan timnas ini, ya artinya sudah sampai level ini, sudah sampai di tahap ini,” kata Rochy.
“Saya pikir para pemain akan lebih konsentrasi karena sampai pertandingan ini kita tahu baru kalah satu kali, kita punya poin juga tidak terlalu jauh. Diusulkan di sisa pertandingan bisa curi poin. Semoga kita bisa lolos,” tutupnya.
Ia berharap timnas Garuda bisa mencuri poin di sisa pertandingan yang ada. Tak lupa, Rochy juga mengajak semua penggemar untuk bersatu dan mendukung Timnas Indonesia dalam upaya mereka di kualifikasi Piala Dunia. (*)