Kemenpora Tegaskan Naturalisasi Kevin Diks Jadi Prioritas, Berkas Sudah Diteruskan Pada Kemenkumham 

Rabu 23-10-2024,22:02 WIB
Reporter : Rafly W
Editor : Rafly W

RADARINDRAMAYU.ID - Kementerian Pemuda dan Olahraga Dito Ariotedjo mengatakan bahwa proses naturalisasi Kevin Diks jadi prioritas utama.

Baru dilantik dalam jajaran kabinet Merah Putih, Dito menegaskan bahwa transisi pemerintahan tidak akan jadi masalah untuk alih kewarganegaraan dari Kevin.

Kemenpora tahu persis bahwa pemain FC Kopenhagen ini bisa menjadi amunisi tambahan buat Timnas Indonesia yang sedang mentas di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Makanya berkas naturalisasi pemain 26 tahun ini jadi program kerja utama Kemenpora, dan kabarnya sudah diteruskan kepada Kemenkumham untuk tahapan selanjutnya.

BACA JUGA:Sebut Sebagai Raksasa Tidur, Mauro Zijlstra Yakin Timnas Indonesia Bisa Gabung Piala Dunia Dalam 10 Tahun Lagi

Transisi pemerintahan ini sebelumnya digadang-gadang bisa sedikit menghambat proses naturalisasi dari Kevin Diks. 

Sebab jika Kemenpora berganti struktur kepemimpinan, maka PR dari naturalisasi pemain FC Kopenhagen bisa tidak selesai sesuai target yang sudah dipasang sebelumnya.

Struktur kepemimpinan Kemenpora masih tetap dinahkodai oleh Dito Ariotedjo untuk masa jabatannya dari 2024-2029, ia baru saja dilantik oleh Presiden Prabowo Subianto, di Istana Negara, Jakarta, Senin 21 Oktober 2024.

"Baru dilantik saya hari ini, Dan kita akan langsung mengirimkan segala kebutuhan dan akan koordinasi selanjutnya kepada (Kemenkumham)," tutur Dito saat ditanyai oleh awak media.

BACA JUGA:Belum Naturalisasi, Mauro Zijlstra Berani Ungkap Ramalannya Bahwa Indonesia 10 Tahun Lagi Lolos Piala Dunia!

Setelah Dito Ariotedjo dilantik jadi Menpora, ia pun langsung bergegas ke kantornya dan membawa berkas naturalisasi Kevin Diks, supaya bisa diteruskan pada Kemenkumham. 

"Di Istana saya sudah langsung koordinasi dengan Pak Menteri Hukum dan HAM yang baru dilantik hari ini," tegas Dito saat ditanyai perihal proses naturalisasi pemain FC Kopenhagen ini.

Intinya, proses naturalisasi Kevin akan berjalan sesuai rencana dan ditargetkan bisa rampung secepatnya, supaya bisa memperkuat Timnas saat lawan Jepang di bulan November nanti.

Kemenpora memang menjadikan proses alih kewarganegaraan Kevin menjadi prioritas, makanya hal itu dicanangkan dalam program kerja pertama dari Menpora Dito Ariotedjo. 

BACA JUGA:Pasca Dilantik, Menpora Dito Ariotedjo Langsung Gercep Proses Naturalisasi Kevin Diks, Fix Main Lawan Jepang?

Kategori :