RADARINDRAMAYU.ID - Resmi menjalani prosesi pengambilan sumpah WNI, Mees Hilgers langsung akan jadi bagian di tim nasional sepakbola Indonesia.
Iya benar, pemain FC Twente ini ditargetkan akan menjadi pemain anyar yang bisa langsung jadi starter, saat lawan Bahrain dan China di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Setelah bisa berseragam Timnas Indonesia, praktis kekuatan tim merah putih akan semakin meningkat, termasuk pula harga full skuad juga, berkat kehadiran Hilgers seorang.
Perlu diketahui, harga pasaran pemain 23 tahun ini, melebihi semua rival skuad Garuda di kancah ASEAN. Bahkan harga full skuad Garuda akan meroket hingga Rp400 Miliar!
Diketahui, harga pasaran Mees Hilgers adalah sebesar Rp121,67 Miliar, hal ini merupakan indikasi bahwa ia merupakan pemain bertalenta dengan bakat yang hebat.
Di usianya yang masih muda, Hilgers menjadi pemain kunci sekaligus andalan di klubnya FC Twente, yang mentas di kasta teratas Liga Belanda atau Eredivisie.
Menit bermain yang cukup banyak, berarti sejalan pula dengan pengalaman yang dimiliki oleh pemain kelahiran 2001 ini.
Sebagai seorang bek, Hilgers bisa menampilkan permainan defensif yang apik, dan bisa memutuskan serangan lawan dengan berbagai cara seperti blokade, duel, intersep, hingga tekel.
Mees Hilgers merupakan pemain yang memiliki garis dan darah keturunan Indonesia, yang berasal dari sang ibunda Linda Tombeng, ibu dari pemain kelahiran 2001 ini adalah asli orang Maluku.
Berarti, garis keturunan dan darah, yang dimiliki oleh pemain dengan marga Tombeng ini sudah jelas. Makanya ia bisa menjalani proses naturalisasi secara lancar dan rampung sesuai rencana.
Hilgers menjalani proses naturalisasi dengan pengambilan sumpah sebagai langkah krusial, dilaksanakan di Brussel/Belgia atau di luar negeri.
Mengapa? Karena jadwal padat dari klubnya, sehingga bek FC Twente ini melakukan pengambilan sumpah di luar negeri. Tidak sendirian, ia ditemani oleh Eliano Reijnders.
BACA JUGA:Vihara Dharma Rahayu, Simbol Toleransi dan Saksi Bisu Perjalanan Sejarah Indramayu