Francisco Javier Supriadi, Pemain Keturunan Indramayu Main di Spanyol, Bisa Naturalisasi ke Timnas Indonesia

Minggu 15-09-2024,09:06 WIB
Reporter : Burhannudin
Editor : Yuda Sanjaya

Oleh karena itu, Francisco tidak memiliki darah maupun keturunan Spanyol sama sekali.

BACA JUGA:Pilkada 2024: Berkas Persyaratan Administrasi 3 Bapaslon Dinyatakan Memenuhi Syarat

BACA JUGA:Bojan Hodak Kesal Dengan PSSI dan LIB, Tak Janjikan Tampil Apik Persib Bandung di ACL TWO!

"Saya asli dari Indonesia, ayah dan ibu saya dari Indonesia. Ayah saya sudah lama tinggal di Spanyol dan memutuskan menjadi warga negara Spannyol," kata Francisco dalam sebuah wawancara.

Dia menambahkan karena status kewarganegaraan tersebut, Francisco kini memegang 2 paspor sekaligus yakni Spanyol dan Indonesia.

Pada saat usianya nanti menginjak 18 tahun, dirinya akan menentukan pilihan apakah mempertahankan paspor Indonesia atau Spanyol.

"Aku bisa memilih pada saat usia 18 tahun antara Indonesia dan Spanyol. Aku belum tahu akan memilih yang mana," kata Francisco.

BACA JUGA:Jurnalis Belanda Blak-Blakan Sebut Ada 5 Pemain Calon Naturalisasi Lagi Bagi Indonesia

BACA JUGA:Jurnalis Asal Belanda Konfirmasi Pemain Calon Naturalisasi Indonesia Berikutnya, Siapakah Mereka?

Saat ini, Francisco menimba ilmu sepakbola di Klub SD Gama U-15 dan meniti karir sebagai pemain bola.

Di level klub, statistik Francisco juga cukup baik. Dia sudah menorehkan 7 gol, 5 asis dari 13 pertandingan yang dijalani.

Dari beberapa video pertandingan yang dibagikan di media sosial, terlihat Francisco sangat menonjol di posisi winger.

Dia sanggup melewati lawan dengan gocekan maupun kecepatannya. Meski tinggi badannya hanya 166 centimeter, namun kecepatan dan kemampuan olah bolanya sanggup menyaingi pemain yang lebih besar.

BACA JUGA:Hasil Pertandingan Manchester United vs Southampton, MU Menang Telak 3-0 Atas Southampton

BACA JUGA:Politik sebagai Aktualitas Agama dan Kemanusiaan

Sebagai informasi, SD Gama merupakan klub Spanyol yang berbasis di Barcena de Cicero yang masuk dalam daerah otonomi cantabria.

Kategori :