Alasan utama Jose Maria del Nido Carrasco sebagai presiden Sevilla yang tertarik dengan pemain diaspora Indonesia adalah karena perkembangan skuad Garuda.
Dibawah asuhan Shin Tae-yong, skuad merah putih menjelma menjadi lawan tangguh sehingga diperhitungkan oleh lawan-lawan berat.
Di ajang Piala Asia (AFC) Indonesia berhasil tampil impresif dan mengejutkan dengan menyingkirkan Australia dan Korea Selatan.
Selain itu, tiket untuk menuju ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 berhasil diraih oleh Indonesia, disaat tim lain di kawasan Asia Tenggara keok di putaran kedua.
Thom Haye menjadi sorotan sewaktu Indonesia mengalahkan Filipina di putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Prof Toha berhasil cetak gol yang apik via tembakan jarak jauh yang membuat kiper The Azkals tak berkutik sedikitpun. Skor 2-0 didapat oleh Indonesia usai laga berakhir.
Patut dinantikan bagaimana karir Thom Haye kedepannya, apakah ia memikirkan untuk menerima tawaran dari Sevilla yang terbuka lebar atau tidak?