Partai Politik Deklarasikan Pemilu Damai

Sabtu 19-08-2023,15:00 WIB
Reporter : Anang Syahroni
Editor : Leni indarti hasyim

INDRAMAYU, RADARINDRAMAYU.ID - Bupati Indramayu Hj Nina Agustina SH MH CRA bersama unsur Forkopimda, KPU beserta 18 Partai Politik (Parpol) melakukan penandatanganan deklarasi pemilu damai tahun 2024 di Aula Atmani Wedhana Polres Indramayu, Rabu (16/8).

Deklarasi damai ini serentak dilakukan masing-masing Polres se-Jawa barat untuk mewujudkan pemilu yang kondusif, toleran, menghormati perbedaan pendapat, menolak segala bentuk kekerasan dan semangat persaudaraan serta gotong-royong.

Kapolres Indramayu AKBP Dr M Fahri Siregar SH SIK MH menyebutkan kegiatan ini memotivasi untuk bersama-sama mematuhi segala bentuk peraturan perundang-undangan dan ketentuan yang berlaku terkait pemilu.

Kegiatan deklarasi pemilu damai ini adalah inisiasi Kapolda Jawa Barat, yang pelaksanaannya secara serentak di Jawa Barat.

BACA JUGA:ASTRA Tol Cipali Gelar Festival HUT Kemerdekaan RI ke-78 di Rest Area KM130A

BACA JUGA:Final! Calon Anggota Bawaslu Indramayu Tak Ada Keterwakilan Perempuan. Protes KPI Tak Digubris

“Kami mengajak untuk bersama-sama menjaga marwah demokrasi kita ini, jangan ada yang menghasut, memprovokasi, ujaran kebencian, tidak ada yang menggunakan isu SARA dan hal-hal yang bersifat konotasi negatif,” tuturnya.

Fahri mengajak semua pihak mulai dari peserta pemilu, penyelenggara pemilu, TNI dan Polri agar mematuhi semua ketentuan yang berlaku selama tahapan pelaksanaan pemilu 2024, sehingga pemilu akan bejalan aman, damai, lancar dan kondusif.

Selain itu, kata Fahri, Polri siap untuk mengamankan pelaksanaan pemilu 2024, melalui Operasi Mantap Brata Lodaya 2024, yang akan dilaksanakan sejak tahapan pemilu 2024 dimulai.

“Semua persiapan pengamanan sudah dilakukan dengan membentuk Tim Cyber Patrol dan Satgas Nusantara,”  tukasnya.

BACA JUGA:Persib Bandung Belum Meyakinkan di Liga 1, Ternyata Ini Penyebabnya

BACA JUGA:TK Hidayatushibyan Tanamkan Budi Pekerti lewat Dongeng

Sementara itu, Bupati Indramayu Hj Nina Agustina SH MH CRA mengatakan pihaknya menyambut baik dan mendukung sepenuhnya penyelenggaraan kegiatan deklarasi damai pemilu 2024 di Kabupaten Indramayu.

Kegiatan itu sebagai pengingat sebagai warga yang perduli akan masa depan bangsa memiliki kemauan untuk bersatu dalam perbedaan demi kepentingan yang lebih besar.

Dikatakan Bupati Nina, pemilu 2024 adalah tonggak bersejarah dalam perjalanan demokrasi bangsa indonesia. Dalam proses ini masyarakat memiliki hak dan tanggung jawab untuk memilih para pemimpin yang akan memenuhi amanah rakyat.

Kategori :