Cara Mudah Isi Ulang Pulsa dan Paket Data Internet di Blibli

Sabtu 24-06-2023,19:45 WIB
Reporter : Leni indarti hasyim
Editor : Leni indarti hasyim

Cara Beli Paket Data Internet di Blibli

Paket data internet dibutuhkan agar Anda bisa mengakses banyak hal dalam jaringan internet, misalnya menggunakan media sosial, aplikasi chat, musik, browsing, aplikasi perbankan, hingga main game atau menonton video streaming. 

Selain pilihan nominal pulsa Telkomsel, Blibli juga menyediakan banyak jenis paket data yang bisa Anda pilih di Blibli, seperti paket data internet yang dibundling dengan akses video streaming, paket data ketengan untuk penggunaan internet utama, paket data khusus penggunaan aplikasi chat, atau paket data khusus untuk akses YouTube tanpa batas. 

Berikut ini cara membeli paket data Telkomsel yang Anda butuhkan melalui Blibli.

1. Akses Halaman Utama

Pastikan Anda telah melakukan pengunduhan aplikasi dan membuat akun di Blibli seperti yang telah dijelaskan pada cara isi ulang pulsa di atas. 

Selanjutnya, Anda bisa masuk ke halaman utama Blibli dan memilih menu “Semua Kategori”, lalu pilih “Tagihan & Isi Ulang, dan pilih “Paket Data”.

BACA JUGA:Polemik Al Zaytun Harus Diakhiri, Semua Sama Dimata Hukum

2. Isi Nomor Ponsel

Setelah tampilan halaman Blibli sudah berada di menu “Paket Data”, isi nomor ponsel Anda pada kolom yang tersedia. Sistem Blibli secara otomatis akan mendeteksi operator seluler yang Anda gunakan dari nomor ponsel Anda. Selanjutnya, Anda bisa memilih jenis paket yang Anda butuhkan. 

3. Lakukan Pembayaran

Selesaikan transaksi pembelian paket data internet yang Anda inginkan dengan melakukan pembayaran. Pilih salah satu metode pembayaran yang disediakan Blibli. 

Anda bisa memilih membayar melalui transfer via ATM, pembayaran cash melalui minimarket terdekat, atau menggunakan m-banking yang praktis dan mudah. 

Setelah proses pembayaran berhasil dilakukan, paket data internet langsung masuk ke nomor ponsel Anda dan bisa langsung digunakan.

BACA JUGA:DPT Pemilu 2024 Masih Bermasalah, Bawaslu Beri Saran Perbaikan

Blibli merupakan online mall terbesar di Indonesia yang menyediakan berbagai macam kebutuhan harian Anda, mulai dari kebutuhan rumah tangga hingga pulsa Telkomsel atau dari operator seluler lainnya. 

Kategori :