INDRAMAYU, RADARINDRAMAYU.ID – Bupati Indramayu Nina Agustina kembali melepas Calon Jamaah Haji Kloter 1008 / 08 KJT di Pendopo Kabupaten Indramayu, Senin 5 Juni 2023.
Ini adalah pemberangkatan jamaah calon haji Indramayu Kloter kedua. Mereka diberangkatkan menuju Embarkasi Haji Indramayu, dengan jumlah 374 Jamaah, terdiri dari 366 Jamaah Calon Haji dan 8 Petugas.
Dalam Sambutannya Bupati Indramayu Nina Agustina mengatakan hari ini merupakan momen yang sangat istimewa bagi jamaah calon haji, karena sebentar lagi akan berangkat ke tanah suci untuk melaksanakan Ibadah haji yang merupakan salah satu dari lima rukun Islam.
"Kloter 1008 ini adalah kloter kedua dari indramayu yang akan diberangkatkan," katanya
BACA JUGA:Cara Beli Tiket Timnas Indonesia vs Argentina. Cek Harganya, Simak Aturannya!
BACA JUGA:Soal Nama Calon Wakil Bupati Pengganti Lucky Hakim, Partai Pengusung Belum Satu Suara
Bupati Nina Agustina menyampaikan, pada hari Sabtu kemarin 3 Juni 2023, sempat melakukan Video Call dengan salah satu jamaah Haji Indramayu di Tanah Suci.
"Alhamdulillah mereka sangat bahagia dan dalam kondisi yang sehat, Insya Allah bapak ibu yang ada disini juga akan segera berada ke Baitullah," ucapnya.
Bupati Indramayu menyebutkan, pada pemberangkatan Haji tahun 2023 ini para calon jamaah haji sudah dapat menggunakan Embarkasi Haji di Indramayu.
Hal Ini merupakan sebuah kebanggaan bagi kita wong dermayu, karena setelah sekian lama akhirnya Embarkasi Haji Indramayu boleh difungsikan.
BACA JUGA:PertaLife Insurance Gelar Inklusi dan Literarasi di Universitas Wiralodra Indramayu
BACA JUGA:Kunjungi Asrama Haji Indramayu: Dirjen PHU Soroti Pengelolaan Air dan Pemvisaan Haji
"Setelah calon jamaah haji mengikuti pelepasan di pendopo, bapak ibu akan ke Embarkasi Haji di Lohbener dan nantinya akan berangkat ke tanah suci dari Bandara Kertajati, jadi tidak perlu ke Embarkasi di bekasi dan juga bandara Soekarno Hatta," ujarnya
Bupati Indramayu menjelaskan terkait Embarkasi Haji Indramayu, bahwa Pemerintah Daerah Kabupaten Indramayu telah menghibahkan tanah seluas 7,8 hektare untuk Embarkasi di Lohbener pada tahun 2019.
Adapun pada tahun 2022 telah dilakukan pembebasan tanah seluas 1,9 hektar dan saat ini masih proses sertifikasi kemudian direncanakan pada perubahan anggaran tahun 2023, akan diusulkan lagi kurang lebih 3 hektar.