Persaingan Papan Atas Liga 1 Semakin Ketat. Persib Masih Bercokol di 10 Besar

Minggu 21-08-2022,10:37 WIB
Editor : Utoyo Prie Achdi

Radarindramayu.id, INDRAMAYU - Persaingan di papan atas Liga 1 2022/2023 semakin ketat. Hingga pekan kelima, Minggu, 21 Agustus 2022,  Madura United dan PSM Makasar masih menempati posisi pertama dan kedua klasemen sementara.

Madura United dan PSM Makasar sama-sama memiliki poin 13, namun Madura unggul dalam selisih gol. Kedua tim ini merupakan tim yang belum pernah mengalami kekalahan.

Sementara Borneo FC merangsek naik ke posisi 3, usai mengalahkan Persebaya 2-1 di kandangnya. Hasil ini sekaligus menggesser posisi Persikabo 1973 yang terlempar ke peringkat 5.

Persikabo 1973 yang dilatih Jajang Nurjaman diluar prediksi harus takluk 2-5 atas Persita Tangerang. Hasil ini mengkatrol posisi Persita naik ke posisi 4 besar.

BACA JUGA:Hajar Celta Vigo 4-1, Real Madrid ke Puncak Klasemen

Juara bertahan Bali United masih tertahan di posisi 6, dibayang-bayangi Persija Jakarta yang naik ke posisi 7 usai mengalahkan Rans Nusantara 3-0.

Kemudian tiga tim besar Liga Indonesia, PSIS Semarang, Arema FC dan Persib Bandung menggenapi posisi 10 besar. Masing-masing berada di posisi 8, 9 dan 10.   

Pendatang baru di Liga 1, Rans Nusantara, lagi-lagi harus menerima kenyataan pahit usai dihajar klub "Eropa", Persija Jakarta. Anak-anak asuhan Rahmad Darmawan ini tak berkutik menghadapi para pemain impor Persija, dan menyerah 0-3.

Dalam pertandingan di kandang Rans Nusantara, Stadion Pakansari Bogor, kedua tim mempunyai misi meraih 3 poin untuk memperbaiki posisi di klasemen di pekan ke-5 Liga 1 Indonesia ini.

Pada babak pertama di menit awal, Persija sebagai tim tamu memposisikan menyerang. Hanno Behrens berhasil mencetak gol dan mengubah skor menjadi 0-1 di menit ke-14.

BACA JUGA:Persis Solo Raih Kemenangan Pertama, Persebaya Takluk di Kandang Borneo

Rans Nusantara hanya bisa bertahan namun tidak bisa mengembangkan permainannya. Alhasil Hamdan Zamzani malah melakukan handsball di kotak penalti membuat Persija mendapatkan hadiah penalti.

Yusuf Helal yang mengambil eksekusi penalti, Hilman Syah berhasil membaca bola eksekusi penalti Yusuf Helal. Namun, bola tersebut justru mengenai tiang gawang dan memantul lagi ke kaki Yusuf Helal yang ditendang dengan mudah ke gawang Rans Nusantara FC pada menit ke-36.

Dengan percaya diri para pemain Persija Jakarta, Yusuf Helal mampu mencetak gol keduanya pada menit ke-39.   Gol dengan proses yang luar biasa dari Riko, Hanno dan diselesaikan dengan tendangan melengkung dari Yusuf Helal.

Rans Nusantara bukan berarti tidak mempunyai peluang, Wander Luiz mempunyai ruang tembak dari jarak jauh tapi tembakannya sangat lemah dan bisa ditangkap kiper Andritany.

Babak pertama pun ditutup dengan skor 3-0 untuk Persija. Pada babak kedua, macan Kemayoran mulai memanfaarkan tempo permainan dan menurunkan intensitas menyerang.

Wander Luiz mendapatkan peluang pada menit ke74, sayang sekali tembakannya masih jauh dari gawang Andritany. Pada menit 78 Wander Luiz kembali memiliki peluang emas tapi sundulannya hanya tipis diatas gawang Persija Jakarta.

Menit ke-83 Andritany menyelematkan gawang dari kebobolan dengan menepis sundulan dari Jujun yang sebelumnya diumpan dari tendangan sepak pojok olah David Laly.

Tidak adanya tambahan gol dibabak kedua membuat skor 3-0 mengunci hasil pada pertandingan dengan kemenangan Persija melawan Rans Nusantara FC.

Kemenangan ini menjadi yang kedua bagi Persija Jakarta yang sebelumnya menang melawan Persis Solo, sedangkan Rans Nusantara FC makin terpuruk di Zona Degradasi.

 

Kategori :