Lahir di Cirebon 48 tahun yang lalu ini, mengabdikan hidupnya di Indramayu untuk membangun Indramayu bersama anak-anak didiknya di Rumah Tahfidz Bina Al Khoir Patrol.
Ibu dari dua anak yang bernama Zainab Arifin dan Nur Azizah Arifin ini telah mengantarkan kedua putrinya menjadi hafidzah dari pondok pesantren. Ummi Nur ingin sekolah-sekolah umum menjadi sekolah yang bernuansa Islami dengan selalu mengagungkan Alquran seperti di Rumah Tahfidz Bina Al-Khoir Patrol. Harapan yang ia impikan semoga menjadi kenyataan dan selalu menjadi insan yang bermanfaat bagi umat. (*)