Ade Renaldi Pimpin Sapma PP 2019-2021

Ade Renaldi Pimpin Sapma PP 2019-2021

INDRAMAYU-Pengurus Cabang Satuan Siswa Pelajar Dan Mahasiswa Pemuda Pancasila (PC Sapma PP) Kabupaten Indramayu punya ketua baru. Selama dua tahun kedepan, organisasi bentukan Ormas Pemuda Pancasila itu, kini dinahkodai Ade Renaldi SH. Pemuda kelahiran Indramayu 16 Juni 1995 yang akrab disapa Bembi ini terpilih secara demokratis pada penyelenggaraan Musyawarah Cabang Sapma PP Indramayu IV di Gedung Pusat Pelayanan dan Informasi Haji Terpadu (Puspihat), Jalan Golf Indramayu, Minggu (20/10) kemarin. Peserta musyawarah yang terdiri dari perwakilan pengurus Komisariat Sapma PP se–Kabupaten Indramayu telah bermufakat memilih Bembi menggantikan ketua Sapma PP sebelumnya, Habiburrohman SH MH. Usai Muscab, Bembi langsung dikukuhkan sebagai ketua PC Sapma PP Kabupaten Indramayu Periode 2019-2021. Turut hadir pada acara Muscab diantaranya Sekretaris Pengurus Wilayah Sapma PP Jawa Barat Fajar Arif Budiman, Wakil Ketua MPC PP Indramayu yang juga Ketua DPRD Indramayu H Syaefudin SH serta Pembina Sapma PP Indramayu, Hilal Hilmawan SIP MIP. “Insya Allah amanat ini dapat dijalankan dengan baik dan penuh tanggung jawab,” tegas Ade Renaldi SH usai Muscab kepada Radar Indramayu, Rabu (23/10). Mantan wakil ketua I Sapma PP pada periode sebelumnya ini menyebutkan lima fokus utama pada periode tiga tahun kepemimpinnya. Yaitu memaksimalkan penguatan sistem kaderisasi. Peningkatan soliditas terhadap seluruh kader Sapma PP baik di cabang maupun komisariat. “Bersama teman-teman pengurus baru akan terus berupaya menumbuhkembangkan sumber daya kader. Kemandirian dalam rangka pengelolaan keuangan dengan membentuk karakter wirausaha, menanamkan nilai nilai pancasila dalam kehidupan dan meningkatkan sinergitas dengan sesama OKP maupun instansi lainnya,” terangnya. Ditambahkan Bembi, PC Sapma PP Kabupaten Indramayu periode 2019-2021 juga secara tegas mendukung program pemerintah daerah mewujudkan visi Religius Maju, Mandiri dan Sejahtera (Remaja). Pembina Sapma PP Kabupaten Indramayu, Hilal Hilmawan SIP MIP memberikan selamat kepada ketua terpilih serta suksesnya pelaksanaan Muscab IV. Dengan terpilihnya ketua yang baru, anggota DPRD Provinsi Jawa Barat dari Fraksi Golkar ini berharap kepengurusan PC Sapma PP Kabupaten Indramayu semakin solid terutama dalam hal pelaksanaan program kerja. Mampu menjalankan kaderisasi dan pemberdayaan serta advokasi kepada masyarakat. “Seluruh kader Sapma PP dapat menjadikan organisasi ini sebagai wadah pembinaan dan pemberdayaan siswa, pelajar dan mahasiswa. Solidkan kepengurusan, jalankan kaderisasi dan terus menunjukkan eksistensinya memberikan yang terbaik demi pembangunan daerah,” harap Hilal. (kho)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: